Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Media Vietnam: Dramatisnya Rebutan Kursi Panas Pelatih Timnas, 10 Calon 4 dari Eropa!

By Eko Isdiyanto - Minggu, 14 April 2024 | 21:33 WIB
Philippe Troussier sudah tahu keterbatasan para pemain Timnas Vietnam saat menghadapi Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
THANHNIEN.VN
Philippe Troussier sudah tahu keterbatasan para pemain Timnas Vietnam saat menghadapi Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

SUPERBALL.ID - Kursi panas pelatih Timnas Vietnam diklaim media lokal semakin dramatis, diperebutkan total 10 calon dengan 4 di antaranya berasal dari Eropa.

Timnas Vietnam sedang dalam proses pencarian sosok pengganti Philippe Troussier sebagai pelatih kepala, hingga saat ini diklaim sudah ada 10 calon.

Di mana dari 10 calon tersebut, empat di antaranya berasal dari Eropa dan diklaim dengan suka rela mengirim lamaran ke Federasi Vietnam (VFF).

Legenda sepak bola Italia, Roberto Donadoni, termasuk salah satu nama yang mengirim lamaran sebagai pelatih Timnas Vietnam.

Teranyar sosok mantan asisten Ralf Rangnick saat membesut Hoffenheim di Bundesliga (Liga Jerman), dialah Marco Pezzaiouli.

Baca Juga: 5 Tahun ke Depan Fan Indonesia Akan Dipuaskan Betapa Kocaknya Timnas Vietnam

Selain itu nama-nama yang sudah tak asing lagi bagi penikmat sepak bola Asia Tenggara, seperti Mano Polking dan Kiatisuk Senamuang.

Kemudian dua pelatih asal Korea Selatan, Kim Sang-sik dan Kim Do Hoo, juga dikabarkan turut melamar menjadi pelatih Timnas Vietnam.

Banyaknya calon pelatih yang melamar diklaim media lokal Vietnam sebagai bukti begitu menariknya menjadi pelatih tim nasional The Golden Stars.

Meski begitu, VFF diminta untuk cukup selektif dalam memilih pelatih baru, mengingat pilihan sebelumnya gagal total untuk sepak bola Vietnam level timnas.

Baca Juga: Jadi Tim Paling Anjlok di Ranking FIFA, Kesuksesan Park Hang-seo Mengaburkan Realitas Sepak Bola Vietnam

"Petinggi VFF baru-baru ini mengaku bahwa saat ini sudah memiliki 10 calon terbaik pelatih kepala Timnas Vietnam," tulis TheThao247.vn.

"Ciri khusus dari daftar saat ini adalah keragaman kebangsaan dari para pelatih yang melamar."

"Setidaknya ada 4 calon berkebangsaan Eropa dan beberapa di antaranya sukses di Asia Tenggara."

"Terlihat perebutan kursi panas pelatih Timnas Vietnam kini semakin dramatis," imbuh mereka.

Baca Juga: Vietnam Gelisah, Malaysia Dianggap Bisa Jadi Paket Kejutan di Piala Asia U-23 2024

Kriteria paling diperhatikan untuk pelatih baru adalah pengalaman berkerja di Asia karena diyakini akan lebih mudah memahami budaya Vietnam.

Ini bisa jadi masalah tersendiri bagi Vietnam, satu-satunya pelatih yang memahami budaya mereka adalah Park Hang-seo, sayangnya sosok ini enggan untuk turun gunung.

Vietnam harus berlomba dengan waktu, federasi diharapkan bisa segera menemukan pengganti Philippe Troussier sebelum melakoni laga sisa Kualifikasi Piala Dunia 2026.

TheTha247.vn memperkirakan pengumuman pelatih baru paling cepat akan dilakukan oleh VFF pada akhir April atau Mei mendatang.

Baca Juga: Menolak Nganggur Usai Dianggurin Troussier, Nguyen Quang Hai Bakal Minggat dari Vietnam

"VFF akan tetap memprioritaskan mereka yang memiliki pengalaman bekerja di Asia untuk lebih memahami budaya Vietnam," tulis TheThao247.vn.

"Sebelumnya, pimpinan VFF juga mengatakan bahwa federasi akan segera menemukan orang yang cocok untuk menandatangani kontrak."

"Diharapkan mengumumkannya paling cepat pada akhir April dan paling lambat akhir Mei."

"Federasi Sepak Bola Vietnam sedang berusaha mencari pengganti pelatih Philippe Troussier sebelum tim tersebut memainkan dua pertandingan sisa kualifikasi Piala Dunia 2026," imbuh mereka.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id, Thethao247.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X