Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

UEFA Digugat, Piala Eropa 2024 Berpotensi Alami Perubahan Besar pada Teknologi Offside VAR

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 27 Mei 2024 | 16:35 WIB
Trofi Piala Eropa saat dipamerkan.
TWITTER.COM/BBCSPORT
Trofi Piala Eropa saat dipamerkan.

SUPERBALL.ID - Piala Eropa 2024 mungkin akan mengalami perubahan besar dalam penggunaan teknologi offside, menurut laporan terbaru.

Perusahaan Belanda Ballinno telah mengajukan gugatan terhadap Konfederasi Sepak Bola Eropa (UEFA) dan mitranya Kinexon.

Menurut SportBible.com, UEFA digugat karena menggunakan teknologi deteksi offside secara ilegal pada sistem VAR.

Gugatan terhadap UEFA dilayangkan kurang dari sebulan sebelum Piala Eropa 2024 dimulai di Jerman.

Baca Juga: Nyaris Kepala 4, Ini Alasan Ronaldo Masih Dipanggil ke Timnas Portugal untuk Piala Eropa 2024

Ballinno mengklaim telah mematenkan teknologi deteksi offside tersebut pada tahun 2011.

Mereka pun mengklaim telah memunculkan ide untuk memasang chip pada bola.

Chip dipasang untuk mengirimkan sinyal ke headset yang dipakai wasit saat pemain berada dalam posisi offside.

Chip ini memiliki kemampuan untuk mendeteksi hingga 500 gerakan per detik dan juga akan membantu dalam insiden penalti.

Namun, Ballinno telah mengajukan gugatan pelanggaran paten terhadap UEFA dan Kinexon atas teknologi tersebut.


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : Thesun.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X