Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tom Saintfiet Tawarkan Filipina Jadi Kacung Vietnam, Tugasnya Matikan Timnas Indonesia

By Eko Isdiyanto - Kamis, 6 Juni 2024 | 23:11 WIB
Pelatih Timnas Filipina, Tom Saintfiet, menghadiri sesi konferensi pers jelang laga melawan Timnas Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
THANNIEN.VN/MINH TU
Pelatih Timnas Filipina, Tom Saintfiet, menghadiri sesi konferensi pers jelang laga melawan Timnas Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Namun dengan syarat, yakni Tim Saintfiet meminta publik Vietnam mendukung Filipina untuk bisa mengalahkan Timnas Indonesia di laga pamungkas.

Tom Saintfiet janjikan kemenangan atas Timnas Indonesia bisa membawa Vietnam lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

"Saya sangat berharap mendapat dukungan dari suporter Vietnam," ucap Tom Saintfiet.

"Jika Filipina menang melawan Indonesia, dan tim Vietnam mengalahkan Irak, Anda bisa melanjutkan ke babak ketiga kualifikasi Piala Dunia."

"Untuk bagian kami, kami akan melakukan yang terbaik yang kami bisa di pertandingan mendatang."

"Indonesia juga merupakan tim yang kuat dan bertekad untuk menang. Ini akan menjadi pertandingan yang sulit bagi Filipina," imbuhnya.

Duel Filipina melawan Timnas Indonesia digelar pada Selasa (11/6/024) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta.

Di laga ini Timnas Indonesia harus menang, demi memastikan tiket ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Hujan Gol di Hanoi, Vietnam Ancam Posisi Timnas Indonesia

Sekaligus mengamankan tiket otomatis berlaga di Piala Asia 2027 yang digelar di Arab Saudi, tiket yang juga diincar Vietnam.


Editor : Eko Isdiyanto
Sumber : SuperBall.id, DANTRI.com.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X