Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Euro 2024 - Jadi Korban Pergantian Brutal, Karier Gelandang PSV di Timnas Belanda Dinilai Sudah Tamat

By Dwi Aryo Prihadi - Kamis, 27 Juni 2024 | 00:06 WIB
Pemain Timnas Belanda, Joey Veerman.
X.COM/THEEUROPEANLAD
Pemain Timnas Belanda, Joey Veerman.

SUPERBALL.ID - Perjalanan Timnas Belanda di Euro 2024 belum usai setelah tim berjuluk Oranje itu berhasil lolos ke babak 16 besar.

Timnas Belanda memastikan tempat di 16 besar meski harus takluk 2-3 dari Austria pada laga terakhir Grup D.

Pasalnya, tim asuhan Ronaldo Koeman itu dipastikan menjadi salah satu dari empat peringkat ketiga terbaik.

Meski timnya masih akan berjuang, segalanya bisa saja berakhir bagi gelandang Timnas Belanda, Joey Veerman.

Baca Juga: Cuma Ada Satu Kemenangan, Ini Grup Teraneh dan Paling Membosankan di Euro 2024

Gelandang PSV Eindhoven itu menjadi korban pergantian brutal Koeman dalam laga melawan Austria.

Tampil sebagai starter, Veerman sudah ditarik keluar lapangan saat laga baru berjalan 35 menit karena bermain buruk.

Veerman tampak sangat sedih ketika digantikan oleh Xavi Simons.

Ia pun terlihat sangat terpukul saat duduk di bangku cadangan.

Ia tidak henti-hentinya mengusap mata, memegang kepala, lalu menutup wajahnya dengan jersey.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : voetbalzone.nl, Talksport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X