Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Reaksi Media Malaysia Jelang Duel Lawan Indonesia di Semifinal ASEAN Cup U-19 2024

By Eko Isdiyanto - Jumat, 26 Juli 2024 | 06:00 WIB
Media Malaysia antusias menyambut derbi serumpun di semifinal ASEAN Cup U-19 2024 antara Indonesia melawan Malaysia.
PSSI
Media Malaysia antusias menyambut derbi serumpun di semifinal ASEAN Cup U-19 2024 antara Indonesia melawan Malaysia.

SUPERBALL.ID - Media Malaysia antusias menatap laga semifinal ASEAN Cup U-19 2024 antara Timnas U-19 Malaysia melawan Timnas U-19 Indonesia.

Malaysia memastikan diri sebagai lawan Indonesia di semifinal ASEAN Cup U-19 2024 menyusul hasil imbang melawan Thailand, Kamis (25/7/2024).

Skuad muda Harimau Malaya mengoleksi 7 poin akhir dari fase grup, tak hanya membawa lolos ke semifinal tetapi juga menjadikan mereka juara Grup C.

Torehan poin Malaysia sama dengan Thailand, namun skuad asuhan Torres Garrido diuntungkan dengan selisih gol yang lebih banyak dari lawannya.

Hingga akhirnya tercipta Derbi Serumpun yang bakal menghiasi semifinal ASEAN Cup U-19 2024 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya nanti.

Pertemuan ini tak hanya sekadar pertandingan biasa, meski sekelas turnamen kelompok umur, gengsi tinggi tetap dipertaruhkan.

Publik Negeri Jiran pun cukup antusias dalam menanti laga tersebut, bagi mereka pertemuan Indonesia melawan Malaysia merupakan sebuah laga idaman.

"Aksi idaman antara Indonesia dan skuad muda Malaysia di semifinal ASEAN Cup U-19 2024," tulis Makan Bola.

"Malaysia U-19 akan menghadapi skuad muda Indonesia yang keluar sebagai juara Grup A dengan raihan 9 poin pada 27 Juli 2024," imbuh mereka.

Baca Juga: ASEAN Cup U-19 2024 - Lawan Indonesia, Pelatih Malaysia Ngaku Dirugikan Hal Ini


Editor : Eko Isdiyanto
Sumber : SuperBall.id, makanbola.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X