SUPERBALL.ID - Timnas Indonesia kemungkinan besar akan menurunkan skuad U-23 untuk berlaga di ASEAN Cup 2024 pada akhir tahun ini.
Kemungkinan tersebut disampaikan oleh Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji, pada Rabu (31/7/2024).
Keputusan Shin Tae-yong untuk menurunkan para pemain muda di ASEAN Cup 2024 bukan tanpa alasan.
Hal ini karena para pemain senior akan difokuskan untuk putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Apalagi jarak waktu pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan ASEAN Cup 2024 sangat mepet.
ASEAN Cup 2024 digelar pada 23 November sampai 21 Desember.
Sementara Kualifikasi Piala Dunia 2026 edisi November akan dihelar pada 14 dan 19 November.
Artinya, jarak antara laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan laga pembuka ASEAN Cup 2024 hanya terpaut empat hari.
“Nantinya yang turun itu pemain U-23," kata Sumardji, dikutip SuperBall.id dari BolaSport.com.
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | Bacgiangtv.vn |
Komentar