Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

VIDEO - Harry Kane Tolak Angkat Trofi di Kandang Tottenham Hotspur, Ini Reaksi Fans

By Ragil Darmawan - Minggu, 11 Agustus 2024 | 12:02 WIB
Harry Kane tampil sebagai pemain pengganti ketika memperkuat Bayern Muenchen menghadapi mantan klubnya, Tottenham Hotspur, dalam laga uji coba, Sabtu (10/8/2024).
X.COM/FCBAYERNEN
Harry Kane tampil sebagai pemain pengganti ketika memperkuat Bayern Muenchen menghadapi mantan klubnya, Tottenham Hotspur, dalam laga uji coba, Sabtu (10/8/2024).

Bayern Muenchen mengakhiri pertandingan dengan kemenangan 3-2 atas Tottenham.

Bayern Muenchen berhak mengangkat trofi pada akhir pertandingan, dengan Visit Malta Cup yang diberi nama sesuai dengan mitra penyelenggara pertandingan tersebut.

Di balik kemenangan Bayern Muenchen, sosok Harry Kane telah menarik perhatian para penggemar.

Kane untuk pertama kalinya tampil di Stadion Tottenham Hotspur sejak meninggalkan klub London itu dan bergabung dengan Bayern Muenchen pada musim panas lalu.

Striker asal Inggris tersebut bermain dari bangku cadangan dan masuk ke lapangan pada menit ke-80 menggantikan Joshua Kimmich.

Meski Kane tidak masuk dalam daftar pencetak gol dalam laga tersebut, ia diberi kesempatan untuk mengangkat trofi di bekas kandangnya sebagai kapten tim.

Akan tetapi, Kane justru menolak melakukannya dan ia menyerahkan ban kapten kepada Kimmich.

Video yang memperlihatkan bahwa Kane menolak mengangkat trofi beredar luas di media sosial.

Sejumlah penggemar pun memberikan pujian terhadap sikap berkelas yang ditunjukkan pemain berusia 31 tahun itu kepada mantan klubnya.

Berikut reaksi fans di media sosial sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Sportbible.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Sportbible.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X