SUPERBALL.ID - Timnas Indonesia telah mengumumkan daftar 26 pemain untuk melakoni dua laga pertama Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Adapun daftar skuad resmi tersebut diumumkan melalui akun Instagram Timnas Indonesia pada Kamis (29/8/2024).
Dari nama-nama yang dipanggil, mayoritas masih dihuni oleh para pemain yang tampil di laga terakhir putaran kedua.
Jordi Amat dan Malik Risaldi yang sebelumnya berada dalam skuad harus absen lantaran mengalami cedera.
Baca Juga: Dikulik Sampai Sulawesi, Cara Media Kroasia Perkenalkan Thom Haye
Sementara itu, Maarten Paes menjadi nama baru yang dimasukkan oleh pelatih Shin Tae-yong.
Dengan masuknya Paes, Indonesia total memiliki empat penjaga gawang.
Ketiga kiper lainnya adalah Ernando Ari, Adi Satryo, dan Nadeo Argawinata.
Namun, kiper FC Dallas itu masih belum bisa tampil di laga pertama melawan Timnas Arab Saudi.
Pasalnya, nama Paes belum sempat didaftarkan untuk pertandingan melawan Arab Saudi.
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | Instagram.com |
Komentar