SUPERBALL.ID - Bintang Timnas Singapura, Perry Ng, dipastikan menjadi pemain termahal di Asia Tenggara saat ini, menggeser gelandang Timnas Indonesia Thom Haye.
Perry didatangkan manajemen Asosiasi Sepak Bola Singapura (FAS) untuk pemanggilan skuad The Lions di FIFA Matchday bulan ini.
Keputusan itu diambil setelah sang pemain menyatakan komitmennya mewakili Timnas Singapura di level internasional.
Bek kanan berusia 28 tahun itu sudah mengajukan lamaran untuk menjadi warga negara Singapura.
Lahir di Inggris, Perry memenuhi syarat untuk membela The Lions melalui mendiang kakek dari pihak ayah, yang lahir di Singapura.
Jika berjalan lancar, Perry akan menjadi pemain keturunan pertama yang memperoleh kewarganegaraan Singapura.
Hal ini sekaligus membuat Singapura mengikuti jejak beberapa negara Asia Tenggara lainnya seperti Timnas Indonesia.
Bagi Perry, kesempatan bergabung dengan Timnas Singapura ibarat mimpi yang menjadi kenyataan.
Pemain yang saat ini membela Cardiff City itu berharap bisa membantu tim bangkit dan kembali berprestasi di kancah internasional.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Transfermarkt.com, FAS.org.sg |
Komentar