Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kamboja Pecat Pelatih Asal Argentina Usai Dipermalukan Tim Terburuk Asia di Ranking FIFA

By Dwi Aryo Prihadi - Jumat, 13 September 2024 | 17:23 WIB
Pelatih Timnas Kamboja asal Argentina, Felix Dalmas resmi dipecat.
ZINGNEWS.VN
Pelatih Timnas Kamboja asal Argentina, Felix Dalmas resmi dipecat.

Honda mengundurkan diri setelah gagal membawa Timnas Kamboja lolos ke babak semifinal Piala AFF 2022.

Dalmas sejatinya menandatangani kontrak berdurasi empat tahun sebagai pelatih Kamboja.

Namun, FFC telah memutuskan untuk mengakhiri kontrak sang pelatih lebih cepat menyusul hasil buruk.

Baca Juga: Panggil Kembali Bek Kontroversial yang Pernah Disangka Pensiun, Pelatih Thailand Beri Alasan

Dalam pengumuman terpisah, FFC mengatakan Koji Kyotoku akan menjadi pelatih sementara Kamboja.

Pelatih asal Jepang itu saat ini menukangi Timnas U-19 Kamboja.

Sebelum kalah dari Sri Lanka, Kamboja hanya memenangi 2 dari 12 pertandingan terakhir sejak awal tahun 2023.

Mereka juga kalah dari beberapa tim dengan peringkat lebih rendah seperti Mongolia, Bangladesh, dan Pakistan.

Ini menjadi pertanda mengkhawatirkan bagi Kamboja menjelang tampil di ASEAN Cup 2024 akhir tahun ini.

Pada ajang tersebut, Kamboja tergabung di Grup A bersama Malaysia, Singapura, dan Thailand.

Brunei Darussalam dan Timor Leste akan saling sikut untuk memperebutkan satu tempat terakhir di Grup A.

Kamboja belum pernah lolos dari babak penyisihan grup di ASEAN Cup (dulu Piala AFF).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : Znews.vn, Cambodianess.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X