Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gabung Almere City, Gelandang Timnas Indonesia Usung Misi Selamatkan Sang Domba Hitam dari Zona Merah Liga Belanda

By M Hadi Fathoni - Sabtu, 14 September 2024 | 15:21 WIB
Gelandang Timnas Indonesia, yakni Thom Haye, resmi bergabung dengan salah satu klub Liga Belanda Almere City FC.
INSTAGRAM.COM/ALMERECITYFC
Gelandang Timnas Indonesia, yakni Thom Haye, resmi bergabung dengan salah satu klub Liga Belanda Almere City FC.

Pada pekan ini, anak asuh Hedwiges Maduro akan menyambangi markas Heracles Almelo.

Pertandingan tersebut akan berlangsung di Erve Asito Stadium, Almelo, Minggu (14/9/2024) pukul 21.45 WIB.

Terkait transfer ini, Thom mengaku bahwa dirinya sudah melakukan pilihan yang matang.

Ia sudah mempertimbangkan segala tawaran yang datang dan opsi dari Almere yang menurutnya paling baik untuk kariernya saat ini.

"Saya memilih Almere City dengan kepala dan hati saya," kata Thom, dikutip SuperBall.id dari laman resmi klub.

"Saya telah melakukan pembicaraan yang baik dengan mereka dan saya yakin akan strategi klub di dalam dan luar lapangan."

"Ini dikombinasikan dengan proposal (kontrak) yang juga sesuai dengan situasi pribadi saya," jelasnya.

Di lain sisi, eks pemain SC Heerenveen tersebut juga harus menghadapi tugas berat di musim ini.

Untuk saat ini, sang Domba Hitam tengah berada di zona merah Liga Belanda.

Baca Juga: Vietnam Khawatir, Belum Mampu Atasi Kelemahan Fatal yang Pernah Dimanfaatkan Timnas Indonesia


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Almerecity.nl

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X