SUPERBALL.ID - Juventus masih menjadi satu-satunya tim yang belum terkalahkan di Liga Italia musim ini.
Skuad besutan Thiago Motta itu belum tersentuh kekalahan dalam 18 pertandingan sejauh musim ini.
Namun, Si Nyonya Tua hanya mampu meraih tujuh kemenangan dari 18 pertandingan tersebut dan 11 sisanya imbang.
Catatan tersebut membuat Juventus saat ini bertengger di posisi keenam klasemen dengan torehan 32 poin.
Artinya, Juventus hanya menghasilkan rata-rata 1,77 poin per pertandingan.
Ancaman besar menanti Juventus jika mereka mempertahankan rata-rata poin yang sama pada paruh kedua musim.
Dilansir SuperBall.id dari Football-italia.net, Juventus bahkan bisa kehilangan tiket Liga Champions.
Juventus akan mencapai 67 poin di akhir musim jika tidak meningkatkan rata-rata poin mereka di paruh kedua musim.
Ini angka yang mengkhawatirkan karena jumlah tersebut belum cukup untuk lolos ke Liga Champions dalam lima musim terakhir.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Football-italia.net |
Komentar