Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Doa Irfan Bachdim untuk Surabaya

By Fitri Asrianggi - Senin, 14 Mei 2018 | 12:14 WIB
   Selebrasi penyerang Bali United, Irfan Bachdim seusai membobol gawang Arema FC pada pertandingan Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta,  Minggu (8/10/2017).
YAN DAULAKA/BOLASPORT.COM
Selebrasi penyerang Bali United, Irfan Bachdim seusai membobol gawang Arema FC pada pertandingan Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Minggu (8/10/2017).

Insiden ledakan bom yang terjadi pada tiga gereja di Surabaya menyedot perhatian pemain sepak bola Indonesia.

Salah satunya pemain yang menyoroti aksi keji tersebut adalah bintang Bali United, Irfan Bachdim.

Lewat media sosial, Instagram, ayah dua orang anak itu memberikan doa untuk Surabaya.

Seperti dikutip SuperBall.id dari fitur Stories di akun Instagram-nya, (@ibachdim), Senin (14/5/2018) Irfan mengunggah sebuah foto yang bertuliskan 'Doa untuk Surabaya".


Screenshot Instagram Story pemain Bali United, Irfan Bachdim terkait ledakan bom di Surabaya(instagram.com/ibachdim)

Kasus bom seperti ini memang sangat meresahkan masyarakat.

Bahkan, salah satu suporter fanatik salah satu klub Liga 1, Persebaya Surabaya, Bonek mendesak Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo segera mengesahkan UU anti-terorisme.

"Kami rakyat Surabaya bersumpah, bertanah air satu tanah air tanpa teroris," ucap Andie

(Baca juga: Dikabarkan Bakal Dicoret, Evan Dimas dan Ilham Udin Dapat Kritikan Pedas)

"Kami rakyat Surabaya bersumpah berbangsa satu bangsa yang anti teroris," katanya.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X