Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID- Timnas U-22 Indonesia akan menjajal Madura United sebagai lawan uji tanding ketiganya.
Timnas U-22 Indonesia dipastikan akan melakoni uji coba yang ketiga.
Madura United menjadi lawan bertanding setelah Bhayangkara FC (6/2/2019) dan Arema FC yang akan dihelat Minggu (10/2/2019).
Baca Juga : Skuat Timnas U-22 Indonesia Mulai Diminta Jaga Kesehatan
Baca Juga : Dua Pemain Timnas U-22 Indonesia Tak Dibawa Indra Sjafri ke Malang
Baca Juga : Pelatih Bhayangkara FC Tak Anggap Penting Hasil Imbang Kontra Timnas U-22 Indonesia
Baca Juga : Sempat Unggul, Timnas U-22 Indonesia Ditahan Imbang Bhayangkara FC
Baca Juga : Tiga Pemain Andalan Timnas U-22 Indonesia Alami Cedera
Dilansir SuperBall.id dan BolaSport.com dari Tribun Jatim, laga itu akan digelar di Stadion Gelora Bangkalan, Madura pada Selasa (12/2/2019).
Kepastian tersebut diucapkan langsung oleh Manajer Madura United, Haruna Soemitro.
"Pertemuan dengan pelatih timnas U-22 Indonesia dan manajer timnas untuk membicarakan uji coba telah dilaksanakan. Pada prinsipnya (uji coba) oke," ujar Haruna.
Laga uji coba tersebut juga akan digelar secara terbuka.
Dalam arti lain, pertandingan dapat disaksikan secara langsung oleh publik.
Sementara itu, pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri, menyambut baik rencana uji coba melawan Madura United.
Indra Sjafri mengungkapkan, pihaknya sebenarnya telah merencanakan adanya uji coba ketiga untuk timnas sebelum menuju Kamboja.
"Kami sebelumnya telah mendesain uji coba ketiga bagi Timnas Indonesia U-22."
"Namun sebelumnya, kami masih mencari lawan dalam uji coba tersebut," ucap Indra.
Timnas U-22 Indonesia tengah dipersiapkan untuk melakoni Piala AFF U-22 2019.
Turnamen itu digelar di Kamboja mulai tanggal 22 Februari 2019.