Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bruno Matos Ingin Mengundurkan Diri, Begini Jawaban Manajemen Persija Jakarta

By Aidina Fitra - Kamis, 25 April 2019 | 17:23 WIB

SUPERBALL.ID - Bruno Matos mengaku sangat kecewa dengan kekalahan Persija Jakarta dari Ceres Negros.

Persija Jakarta kalah 2-3 dari Ceres Negros dalam laga keempat Grup G Piala AFC 2019 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (23/4/2019).

Kekalahan itu sontak membuat Bruno Matos ingin mengundurkan diri dari skuat Persija Jakarta.

Melalui akun Instagramnya, Bruno Matos mau meninggalkan Persija Jakarta sambil berharap skuat Macan Kemayoran itu mendapatkan penggantinya yang lebih baik.

Pengunduran diri Bruno Matos bukan tanpa alasan, mantan pemain PKNS tersebut merasa kecewa karena gagal mengeksekusi penalti pada menit ke-21 pertandingan melawan Ceres Negros.

Kegagalan itulah yang membuat Bruno Matos merasa bersalah.

Menurutnya karena kegagalan itu Persija Jakarta mudah ditumbangkan Persija Jakarta dalam 20 menit terakhir pertandingan.

Manajemen Persija Jakarta Ardhi Tjahjoko angkat suara terkait status Bruno Matos di Instagram yang ingin mengundurkan diri.

Menurut Ardhi Tjahjoko status itu dibuat oleh Bruno Matos hanya karena emosisi sesaat.

Bruno Matos dinilai Ardhi Tjahjoko tidak benar-benar ingin meninggalkan Persija Jakarta.

Status Bruno Matos di Instagram sekadar curahan hati saja untuk meluapkan rasa kesedihannya yang gagal membawa kemenangan untuk Persija Jakarta.

Baca Juga : Bruno Matos Ingin Mengundurkan Diri, Begini Jawaban Manajemen Persija Jakarta

Baca Juga : Tanpa Marko Simic, Persija Tetap Jadi Ancaman bagi Bali United

Baca Juga : Bruno Matos Mengundurkan Diri dari Persija Jakarta usai Ditumbangkan Ceres Negros

Baca Juga : Batal ke Yogyakarta, Persebaya Akan Gelar TC di Bali

Baca Juga : Kehadiran Sylvano Comvalius Bikin Lini Serang Arema FC Kian Lengkap

Ardhi Tjahjoko menegaskan, kekalahan Persija Jakarta dari Ceres Negros murni bukan kesalahan Bruno Matos, melainkan kesalahan tim secara keseluruhan.

Di pertandingan selanjutnya, Ardhi Tjahjoko percaya Bruno Matos akan bangkit lagi.

"Itu hanya emosi sesaat, memang dia merasa bersalah tapi sudah saya kasih tahu kalau kita satu kesatuan."

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Konfirmasi Persija Jakarta mengenai @brunomatosbahia10 . #persijaday #persija #banggasepakbolakita

A post shared by SuperBall.id (@superballid) on

"Salah satu, salah semua, benar satu, benar semua."

"Saya yakin Bruno Matos akan bangkit di laga melawan Bali United,"

Persija Jakarta akan bertemu Bali United pada leg pertama babak 8 besar Piala Indonesia.

Laga tersebut akan dihelat di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Jumat (26/4/2019).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P