Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sebelum melakoni laga terakhirnya, Timnas U-18 Malaysia dan Australia menempati peringkat dua teratas Grup B dengan jumlah poin yang sama (9 poin).
Sedangkan Timnas U-18 Vietnam berada di posisi ketiga dengan torehan 7 poin.
Timnas U-18 Indonesia tidak tertutup kemungkinan bakal berjumpa Timnas U-18 Malaysia di semifinal.
Baca Juga: Febri Hariyadi Jadi Pengganti Rizky Pora yang Dicoret dari Timnas Indonesia
Baca Juga: Update Fakhri Husaini Soal Kondisi Cedera Supriadi
Pasalnya, pada laga penentuan Grup B itu, tiga tim teratas (Malaysia, Australia, Vietnam) tidak akan saling berhadapan, sehingga kemungkinan akan terjadi salip-salipan peringkat klasemen akhir.
Apabila Timnas U-18 Indonesia benar-benar bertemu Malaysia di semifinal, ada satu sosok pemain yang wajib diwaspadai oleh tim besutan Fakhri Husaini.
Kalaupun tak di semifinal, Indonesia dan Malaysia juga bisa bersua di final jika kedua tim ini terus melaju.
Ternyata, Timnas U-18 Indonesia bersua Timnas Malaysia di semifinal.
Itu terjadi setelah Malaysia dikalahkan Thailand 1-0.