Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Harry Maguire adalah bek termahal di dunia, dia baru saja menemukan pengawalan tanpa melihat," tulis fans kedua.
Fans ketiga menulis, "Hadirin sekalian, saya perkenalkan kepada Anda Harry Maguire, orang pertama yang menemukan aksi bertahan tanpa lihat."
"Hanya beberapa bek tengah di dunia sepakbola yang menguasai seni bertahan tanpa lihat! Angkat topi untuk Harry Maguire! Orang itu Legenda!," tulis fans keempat.
Fans kelima menambahkan, "Maguire dengan aksi bertahan tanpa lihat. Ronaldinho apakah itu kamu?"
Fans lain menulis, "BREAKING: Harry Maguire telah menemukan aksi bertahan tanpa lihat. Pelajaran moral: Selalu berpaling dari masalah Anda."
Harry Maguire is the most expensive CB in the world, he just invented the no-look marking. pic.twitter.com/HHCmKknA5L
— Pulse Nigeria (@PulseNigeria247) February 12, 2022
Baca Juga: Usai Kembali Catat Rekor Buruk, Cristiano Ronaldo Akui Usia sebagai Faktor Utama
Ini bukan kali pertama Maguire mendapat kritik karena mampu dengan mudah dilewati oleh lawan-lawannya.
Sejak bergabung dengan Manchester United, Maguire sudah dicap sebagai bek yang tidak bisa mengimbangi pergerakan cepat pemain lawan.
Kecepatan dan akselerasi memang bukanlah keunggulan Maguire yang memiliki berat badan mencapai 100 kg.
Bobotnya yang begitu berat membuat Maguire kerap kesulitan jika dihadapkan pada situasi satu lawan satu.
Kelemahan Maguire tersebut pernah diungkapkan oleh mantan pemain Manchester United, Kleberson.
"Manchester United terlihat jauh lebih meyakinkan dengan Raphael Varane dan Victor Lindelof di belakang, daripada Harry Maguire," katanya kepada Paddy Power.
"Harry Maguire adalah pemain yang sangat baik dan sangat berpengalaman, dia mengatur lini belakang dengan baik."
"Tetapi dia memiliki periode yang sulit musim ini di Liga Inggris, terutama dalam situasi satu lawan satu di mana dia kekurangan kecepatan. Kecepatan benar-benar mengganggunya," tambahnya.
Baca Juga: Wayne Rooney Nyatakan Siap Tangani Manchester United di Masa Depan