Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Thomas 2022 - Tunggal Putra Andalan Malaysia Kabur dan Menghilang

By M Hadi Fathoni - Jumat, 22 April 2022 | 17:46 WIB
Tunggal putra nomor 1 Malaysia Lee Zii Jia diandalkan untuk menjuarai Piala Thomas. (THESTAR.COM.MY)

Dia terlihat merapikan peralatan latihannya dan bergegas meninggalkan tempat pemusatan latihan tim putra Malaysia tersebut.

Tunggal putra andalan Malaysia itu pun tak terlihat hadir pada saat Federasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM) menggelar pertandingan simulasi, Rabu (20/4/2022).

Tak diketahui secara pasti apa yang membuatnya meninggalkan pemusatan latihan menjelang Piala Thomas 2022 ini.

Baca Juga: Ginting dan Jojo Diremehkan Dua Legenda Indonesia, Andalan Malaysia Berkomentar Tak Terduga

Pihak BAM pun hingga kini belum memberikan keterangan pasti mengapa Zii Jia meninggalkan pemusatan latihan.

Hal itu pun membuat beragam komentar berdatangan mengenai masalah ini.

Ada yang menyebutkan bahwa dia dan BAM kembali berselisih paham menjelang Piala Thomas 2022 nanti.

Banyak juga yang mengatakan bahwa BAM memang memberikan izin kepadanya yang ingin mengakhiri pemusatan latihan lebih dulu.

Setelah masalah ini berembus kencang, Zii Jia pun akhirnya memberikan kesaksiannya tentang situasinya saat ini.

Seperti dikutip SuperBall.id dari Astro Arena, dia mengatakan bahwa tidak terjadi apa pun pada dirinya dan pihak BAM.