Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Peluang Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 Diremehkan Media Vietnam!

By Imadudin Adam - Senin, 20 Juni 2022 | 14:16 WIB
Selebrasi Dimas Drajad saat merayakan gol pertama Timnas Indonesia atas Nepal (PSSI)

Baca Juga: Piala Presiden 2022 - Arema FC Lolos 8 Besar, Eduardo Almeida: Kami Tak Punya Kunci Sukses!

Sementara itu, media asal Vietnam memandang sebelah mata terhadap kans wakil-wakil Asia Tenggara lainnya.

Pasalnya Thailand, Malaysia, dan Indonesia berada di pot keempat atau pot dengan peringkat FIFA terbawah.

Ketiganya yang berada di pot keempat, disebut bakal mudah jatuh ke grup neraka.

Kondisi tersebut bakal tidak menguntungkan ketiganya termasuk Timnas Indonesia.

"Situasi wakil Asia Tenggara lainnya, Thailand, Malaysia dan Indonesia, tidak seberuntung tim Vietnam," tulis Soha.vn.

"Dengan terjerembab ke grup unggulan ke-4, tim-tim tersebut berisiko terjerumus ke grup berat," lanjutnya.

Media Vietnam juga berani menyebut bahwa UAE dan Uzbekistan bakal menggulung Thailand dengan mudah.

Baca Juga: Lama Menganggur, Zinedine Zidane Akui Bakal Kembali Melatih

Kedua negara tersebut berhasil menggulung Thailand di Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Kualifikasi Piala Asia 2023 secara beruntun.

Sementara Timnas Indonesia dan Malaysia diprediksi bakal pulang lebih cepat.

Bahkan media Vietnam itu mengatakan bahwa kedua negara tersebut tidak punya sejarah apapun soal turnamen level benua.

"Malaysia dan Indonesia tidak lebih baik dari Thailand. Di ajang benua, keduanya belum pernah lolos dari penyisihan grup," pungkasnya.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P