Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: 4 Sorotan Media Vietnam Usai Timnas U-20 Indonesia Digasak Selandia Baru
"Setelah itu dia akan siap untuk bermain. Kami memiliki dua pertandingan sebelum play off dan jeda sepekan sebelum musim reguler berganti play-off (fase kedua).
"Jadi kita punya waktu yang cukup untuk mempersiapkan semuanya untuk debut Marselino Ferdinan di tim utama." imbuh mereka.
Praktis Shin Tae-yong harus memutar otak mengatasi permasalahan ini, inilah yang membuat pelatih Shin sempat mengancam tidak akan memainkan 3 pemain andalan di Piala Asia U-20 2023.
"Kalau dengan cara seperti ini, saya juga harus mempertimbangkan kita mempersiapkan Piala Dunia U-20 tanpa Marselino, Ronaldo, dan Ferarri," kata Shin Tae-yong pada (15/1/2023) lalu.
"Mau tak mau saya harus berpikir begitu, karena ini masalah skuat dan persiapan harus lebih lama dan lebih baik." imbuhnya.
Sementara Ronaldo dan Ferrari sudah bergabung, kemungkinan timnas U-20 Indonesia tanpa Marselino di Piala Asia U-20 2023 menguat.
Seiring rencana KMSK Deinze yang sudah menyiapkan laga debut wonderkid Persebaya Surabaya itu.
Di sisi lain polemik para pemain yang bermain di tim nasional ini sebenarnya muncul juga karena campur tangan pihak klub yang menaungi mereka di Liga 1 2022.