Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Persik Kediri berhasil memenangi duel sengit kontra Arema FC pada laga pekan ke-27 Liga 1 2022-2023.
Pertandingan antara Arema FC melawan Persik Kediri berlangsung di Stadion Perguruan
Skuad Macan Putih mampu memenangi laga kontra Singo Edan dengan skor 3-2.
JALANNYA PERTANDINGAN
Persik Kediri langsung tampil mengganas di awal-awal menit pertama.
Meski berstatus sebagai tim tamu, namun pasukan Macan Putih tak segan-segan memborbardir gawang Arema FC dengan serangan.
Keberadaan Adilson Maringa di bawah mistar Singo Edan sangat berpengaruh pada laga kali ini.
Pasalnya, kiper asal Brasil tersebut mampu menyelamatkan beberapa peluang emas milik Persik Kediri.
Puncaknya, Adilson Maringa berhasil menggagalkan eksekusi penalti Renan Silva pada menit ke-20.
Sebelumnya, Persik mendapat hadiah penalti akibat salah satu pemainnya dilanggar di kotak terlarang milik Arema FC.
Baca Juga: Diisukan Comot Evan Dimas dari Arema FC, Luis Milla Jawab Menohok
Namun, skor tetap tak berubah usai Renan Silva gagal memaksimalkan tugasnya.
Tak lama kemudian, Persik Kediri benar-benar unggul di laga kali ini.
Sundulan Miftahul Hamdi di menit ke-22 berhasil membobol gawang Maringa.
Winger berusia 27 tahun tersebut menyambut umpan yang diberikan oleh Renan Silva dari skema sepak pojok sebelum menceploskan bola ke dalam gawang.
Memasuki pertengahan babak pertama, tim besutan Divaldo Alves tersebut semakin menggila.
Persik mampu memperlebar jarak dengan Arema FC dalam kurun waktu enam menit saja.
Flavio Silva mampu menggandakan keunggulan Persik setelah mendapat umpan terukur dari Anderson Nascimento pada menit ke-32.
Di menit ke-38, giliran Yohanes Pahabol yang mencatatkan namanya di papan skor.
Dengan demikian, Persik berhasil menutup babak pertama dengan keunggulan 3-0 atas Arema FC.
Memasuki babak kedua, Macan Putih memilih untuk sedikit menurunkan tempo permainannya.
Alhasil, Arema justru tampil menyerang di babak kedua ini.
Babak kedua baru berjalan dua menit, Evan Dimas hampir membawa timnya memperkecil keadaan.
Sayangnya, sepakan jarak jauh Evan masih bisa diselamatkan dengan baik oleh Kartika Aji.
Di menit ke-68, Arema FC sebenarnya mampu memperkecil keunggulan lewat gol Dedik Setiawan.
Sayangnya gol tersebut dianulir oleh wasit sebab Dedik berada di posisi offside.
Arema benar-benar memperkecil keunggulan pada menit ke-83.
Gol bunuh diri Rohit Chand ke gawangnya sendiri membuat skor berubah menjadi 3-1.
Setelah gol tersebut, Arema FC berambisi untuk menyamakan kedudukan.
Baca Juga: Pelatih Arema FC Resah Laga Besar Tanpa Penonton, Singgung Liga 2 dan Kualitas Timnas
Skor kembali berubah menjadi 2-3 setelah Dedik Setiawan mencetak gol di menit ke-86.
Akan tetapi setelah itu tak ada lagi tambahan gol di laga kali ini, dan kedudukan 3-2 untuk keunggulan Persik Kediri atas Arema FC tetap bertahan.
Dengan hasil ini Arema FC tetap bertahan di peringkat ke-12 klasemen sementara dengan koleksi 32 poin.
Sementara itu, Persik Kediri naik satu tingkat ke posisi 17 klasemen sementara dengan koleksi 23 poin.