Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas Malaysia, Kim Pan-gon, memiliki satu kekhawatiran saat timnya menghadapi China dan Suriah di FIFA Matchday September.
Malaysia dijadwalkan akan menghadapi Suriah pada 6 September sebelum bersua China tiga hari kemudian.
Malaysia saat ini berada di peringkat 136 dunia, sementara China dan Suriah masing-masing di posisi 80 dan 94.
Duel Skuad Harimau Malaya kontra dua tim yang berada di peringkat 100 besar dunia itu bakal digelar di Chengdu, China.
Baca Juga: Dion Cools Ingin Malaysia Jadi Tim Pertama yang Lolos Piala Dunia, Saatnya Serius!
Ini adalah pertandingan tandang pertama bagi tim besutan Kim Pan-gon itu di FIFA Matchday sepanjang tahun ini.
Sebelumnya, Malaysia juga sempat beberapa kali menghadapi tim-tim yang memiliki peringkat di atas mereka.
Menurut Kim Pan-gon, timnya sejatinya mampu bermain baik saat menghadapi lawan kuat seperti Thailand dan Bahrain.
Bahkan, Malaysia mampu unggul lebih dulu dalam dua pertandingan tersebut sebelum takluk di akhir laga.
Kim Pan-gon menilai ini terjadi lantaran para pemainnya cenderung kehilangan fokus di akhir-akhir pertandingan.
Ini menjadi kekhawatiran terbesar pelatih asal Korea Selatan itu kala timnya menghadapi Suriah dan China.
“Kami telah bermain melawan tim yang lebih kuat sebelumnya," kata Kim Pan-gon, dikutip SuperBall.id dari Bharian.com.my.
"Hal positifnya adalah kami memulai dengan baik dan berhasil mencetak gol terlebih dahulu."
"Namun saya pikir para pemain kami terkadang tidak memiliki kepercayaan diri setelah memimpin."
“Mereka terlihat tidak nyaman ketika pertama kali unggul, jadi mereka harus membiasakan diri."
Baca Juga: Malaysia Bangga Jordi Amat dan Saddil Ramdani Dipanggil Timnas Indonesia
"Ada beberapa kejadian di mana para pemain terkejut setelah mencetak gol terlebih dahulu."
“Faktor psikologis, mentalitas, dan kepercayaan diri ini harus ada karena para pemain harus percaya diri."
“Anak-anak saya harus meyakinkan diri mereka sendiri bahwa mereka cukup bagus untuk bermain di level ini."
"Lini pertahanan kami juga bagus tapi berdasarkan statistik, kami selalu kebobolan setelah menit ke-75 melawan tim kuat."
"Jadi para pemain perlu fokus dan menjaga konsentrasi hingga akhir pertandingan," tambahnya.
Kim Pan-gon menggambarkan dua laga melawan Suriah dan China sebagai tolak ukur sejauh mana kemajuan pemainnya selama ini.
“Kami melakukan pekerjaan dengan baik selama satu setengah tahun terakhir ketika kami memenangkan 16 dari 21 pertandingan."
"Tetapi kami jarang mendapat kesempatan menghadapi tim kuat seperti Suriah dan China."
“Jadi kami ingin melihat seberapa besar peningkatan yang bisa ditunjukkan para pemain."
"FIFA Matchday kali ini sangat penting untuk persiapan Kualifikasi Piala Dunia November dan juga Piala Asia tahun depan,” ujarnya.
Baca Juga: Nir Trofi, Kompatriot Shin Tae-yong Banggakan Capaian 18 Bulan Latih Timnas Malaysia