Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-24 Indonesia Wajib Waspada, Korea Utara Pernah Runtuhkan Mimpi Garuda Muda di Asian Games Edisi Lawas

By M Hadi Fathoni - Sabtu, 23 September 2023 | 11:27 WIB
Timnas U-24 Indonesia harus mewaspadai kekuatan calon lawannya, yakni Korea Utara, jelang laga terakhir Grup F Asian Games 2022. (YONHAP NEWS AGENCY)

SUPERBALL.ID - Timnas U-24 Indonesia akan berhadapan dengan perwakilan Asia Timur, yakni Korea Utara, di laga terakhir Grup F Asian Games 2022.

Jelang pertemuan tersebut, skuad Garuda Muda memiliki modal yang kurang bagus.

Tim besutan Indra Sjafri baru saja menelan kekalahan memalukan dari Taiwan pada laga kedua Grup F.

Saat melawan Taiwan, Egy Maulana Vikri dkk harus mengakui keunggulan lawannya dengan skor 0-1.

Kekalahan itu membuat Garuda Muda harus turun posisi di klasemen sementara Grup F.

Mereka kini menempati peringkat ketiga klasemen sementara dengan raihn 3 poin.

Indonesia disalip oleh Taiwan yang menempati posisi kedua karena unggul head-to-head.

Di lain sisi, Korea Utara mampu menjaga tren kemenangan mereka di pertandingan kedua.

Baca Juga: Tak Ada Rasa Takut, Timnas U-24 Indonesia Siap Jinakkan Korea Utara demi Perpanjang Cerita di Asian Games 2022

Pada laga pertama, skuad berjuluk Chollima itu mampu mengatasi Taiwan dengan skor 2-0.