Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Level Terlalu Jauh, Kapten Vietnam Menyerah Belajar dari Korea Selatan dan Jepang

By Dwi Aryo Prihadi - Minggu, 22 Oktober 2023 | 17:03 WIB
Striker timnas Indonesia, Dendy Sulistyawan (kiri), sedang menguasai bola dan dibayangi pemain timnas Vietnam bernama Do Hung Dung (kanan) dalam laga leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 6 Januari 2023. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Kapten Timnas Vietnam, Do Hung Dong, mengaku sulit bagi ia dan rekan-rekannya untuk belajar dari pemain Korea Selatan dan Jepang.

Hung Dung mengakui adanya perbedaan level antara pemain Vietnam dengan pemain dari dua tim tersebut.

Hal itu disampaikan Hung Dung usai merasakan secara langsung sulitnya melawan tim dari dua negara Asia Timur itu.

Belakangan ini, ia banyak melakoni duel melawan klub maupun tim nasional dari Korea Selatan dan Jepang.

Baca Juga: Sepelekan Timnas Indonesia, Vietnam: Tekanan Besar Kita Ada di Filipina!

Pemain Hanoi FC itu melihat timnya menelan dua kekalahan melawan wakil Korea Selatan dan Jepang di Liga Champions Asia.

Hanoi FC belum lama ini menelan kekalahan dari Pohang Steelers (Korea) 2-4 dan Urawa Reds (Jepang) 0-6.

Teranyar, Hung Dung bersama Timnas Vietnam juga menderita kekalahan 0-6 dari Korea Selatan di FIFA Matchday.

Pertandingan tersebut merupakan bagian dari persiapan Vietnam menghadapi Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Pada ajang tersebut, Vietnam akan menghadapi Jepang yang secara permainan tidak jauh berbeda dengan Korea Selatan.