Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ketimbang Elkan Baggott, Shin Tae-yong Lebih Butuh Bek Asal Kabupaten Batang Ini

By Eko Isdiyanto - Minggu, 1 September 2024 | 08:41 WIB
Bek timnas Indonesia, Elkan Baggott, saat hadir di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (12/10/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Jawaban tegas pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, lebih memilih bek asal Kabupaten Batang ketimbang Elkan Baggott.

Teka-teki konflik Elkan Baggott dengan Timnas Indonesia memasuki babak baru seiring namanya kembali tak dipanggil Shin Tae-yong.

Elkan Baggott tak masuk dalam daftar 26 pemain untuk Timnas Indonesia tampil di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Adapun Timnas Indonesia dijadwalkan melakoni laga pertama putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi.

Pertandingan digelar di Jeddah, tepatnya Stadion King Abdullah Sports City, Jumat (6/9/2024) dini hari WIB.

Setelahnya, Skuad Garuda bakal melakoni pertandingan kedua fase Grup C melawan Australia sebagai tuan rumah di Jakarta, Selasa (10/9/2024).

Dari 26 pemain yang dipanggil, 12 di antaranya berasal dari liga lokal dan 14 lainnya merupakan pemain abroad.

Wahyu Praestyo menjadi nama yang menarik perhatian, eks bek PSIS Semarang yang kini membela Malut United itu berhasil menyingkirkan Elkan Baggott.

Shin Tae-yong pun secara terbuka membeberkan alasan mengapa ia lebih memilih bek asal Kabupaten Batang tersebut ketimbang pemain Liga Inggris.

Baca Juga: Tak Takut Diintip Shin Tae-yong, Pelatih Australia Beberkan Taktiknya Jelang Laga Melawan Timnas Indonesia

Jawaban tegas diberikan pelatih asal Korea Selatan itu, menurutnya ia tak memerlukan alasan untuk lebih memilih Wahyu ketimbang Elkan.

Sosok Wahyu adalah pemain yang dibutuhkan Timnas Indonesia, lain halnya dengan Elkan yang pemanggilannya pun sama sekali tak dipertimbangkan.

"Tidak ada alasan, karena kita butuhkan, kami pilih Wahyu," ucap Shin Tae-yong seperti dikutip dari BolaSport.com.

"Wahyu adalah pemain pengganti bagi kami," imbuhnya.

Hubungan Elkan Baggott dengan Timnas Indonesia seolah semakin meruncing, konflik ini terjadi sejak sang pemain mengabaikan pemanggilan Shin Tae-yong untuk tampil di play-off Olimpiade Paris 2024,

Sejak saat itu, nama Elkan tak lagi dipanggil memperkuat Timnas Indonesia hingga saat ini.

Alhasil, nama Wahyu Prasetyo muncul sebagai alternatif pilihan, ia tetap jadi langganan Timnas Indonesia nyaris setahun setelah debutnya.

Kali pertama Wahyu bermain untuk Timnas Indonesia terjadi pada 8 September 2023, melawan Turkmenistan di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

Baca Juga: Shin Tae-yong Cuma Bawa 1 Pemain Persib ke Timnas Indonesia, Bojan Hodak Tak Puas

Sosoknya akan kembali dipercaya Shin Tae-yong mengawal lini bertahan timnas dalam laga berat melawan Arab Saudi nanti.

Seiring absennya Jordi Amat yang cedera dan Justin Hubner karena akumulasi kartu, Shin Tae-yong pun tak memungkiri timnas mereka kekurangan di lini bertahan.

"Memang ada kekurangan pemain seperti Jordi dan Justin yang tidak bisa bermain karena akumulasi," ujar Shin Tae-yong.

"Memang ada kekurangan di lini belakang tetapi kami harus bisa membuatnya berhasil dengan pemain yang ada di sini," imbuhnya.

Menarik dinantikan bagaimana performa Wahyu Prasetyo kala dipercaya menjaga lini bertahan Timnas Indonesia melawan Arab Saudi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P