Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Akan Hadapi PSMS, Persija Tak Peduli dengan Masalah Sang Lawan

By Mochamad Hary Prasetya - Rabu, 4 April 2018 | 17:16 WIB
Para pemain Persija Jakarta selebrasi kemenangan.
THE-AFC.COM
Para pemain Persija Jakarta selebrasi kemenangan.

 Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra, menyatakan bahwa timnya tidak mau tahu terkait permasalahan yang saat ini melanda PSMS Medan.  

Baru-baru ini, tim berjulukan Ayam Kinantan itu dilanda masalah internal terkait merek dan logo PSMS yang berlaga di Liga 1 2018.

PT Pesemes Medan yang memegang PSMS sebelum terbentuknya PT Kinantan Medan Indonesia telah melakukan somasi kepada PSMS.

Tim kebanggaan masyarakat Medan itu tidak boleh memakai logo dalam bentuk apapun.

Permasalahan internal itu yang membuat PSMS ditinggal oleh apparel jersey mereka, DJ Sport.

Pihak DJ Sport meminta PSMS untuk membereskan permasalahan ini terlebih dahulu, baru nantinya akan mendukung lagi perjuangan Legimin Raharjo dkk.

(Baca juga: Bepe Kemungkinan Diandalkan Persija untuk Hadapi PSMS Medan)

"Kami konsen dengan Persija, tidak mau tahu ada masalah atau tidak di klub lain," ucap pelatih yang akrab disapa Teco tersebut, Rabu (4/4/2018).

Lebih lanjut Teco mengatakan ia sudah mengetahui kekuatan tim asuhan Djadjang Nurdjaman tersebut.

Persija pernah memetik dua kemenangan melawan PSMS saat bertemu di semifinal Piala Presiden 2018.

"Dari yang saya lihat, ada beberapa pemain di sana yang bagus," ucap Teco.

Persija berencana bertolak dari Jakarta ke Medan pada Rabu (4/4/2018) dengan membawa 18 pemain.

Pelatih asal Brasil itu mengatakan pemain yang dibawa ke Medan adalah pilihan terbaiknya.

"Tadi pagi kami sudah latihan bola mati, menyerang, dan bertahan untuk melawan PSMS. Masih ada satu latihan lagi di Medan dan kami akan manfaatkan dengan baik," ucap Teco.

Laga PSMS melawan Persija akan berlangsung dalam pekan ketiga Liga 1 2018 di Stadion Teladan, Medan, Jumat (6/4/2018).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X