Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-23 Indonesia Akan Bertemu Tim Sangat Kuat di 16 Besar Asian Games 2018 jika Finis Urutan Ketiga

By Lola June A Sinaga - Sabtu, 18 Agustus 2018 | 18:15 WIB
Para pemain timnas u-23 Indonesia merayakan gol ke gawang  timnas u-23 Laos di babak penyisihan Grup A cabang sepak bola Asian Games 2018 di Stadion Patriot, Bekasi, Jumat (17/8/2018).
HERKA YANIS PANGARIBOWO/TABLOID BOLA
Para pemain timnas u-23 Indonesia merayakan gol ke gawang timnas u-23 Laos di babak penyisihan Grup A cabang sepak bola Asian Games 2018 di Stadion Patriot, Bekasi, Jumat (17/8/2018).

Dua Pilihan

Berdasarkan skema fase knockout, ada dua alternatif calon lawan Indonesia di babak 16 besar.

Alternatif calon lawan pertama adalah juara Grup B Timnas U-23 Uzbekistan, yang telah bertengger di bagan babak 16 besar.

Uzbekistan sudah dipastikan juara Grup B, meski menyisakan satu laga kontra Timnas U-23 Thailand, karena poinnya tak terkejar.

Tim berjuluk White Wolves (Serigala Putih) itu meraih dua kemenangan tanpa kebobolan, yakni 3-0 atas Bangladesh dan 6-0 atas Qatar.

(Baca Juga: Timnas Sepak Bola Putri Terusir dari Wisma Atlet Usai Petik Kemenangan Telak)

Pada laga terakhirnya, 19 Agustus 2018, Uzbekistas akan melayani Thailand.

Alternatif calon lawan kedua adalah juara Grup C, yang belum dipastikan siapa, tapi cenderung kuat Timnas U-23 China.

China juga telah lolos ke babak 16 besar dan saat ini bertengger di puncak klasemen Grup C dengan nilai 6.

Tim asuhan Massimiliano Maddaloni itu akan meladeni Uni Emirat Arab pada laga terakhirnya, 19 Agustus 2018.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X