Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Timnas U-23 Indonesia Sudah 99 Persen Lolos ke 16 Besar Asian Games 2018

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 20 Agustus 2018 | 10:39 WIB
 Pelatih timnas U-23 Indonesia, Luis Milla (ketiga dari kiri/menduduki bola), berbicara kepada para pemain sebelum memulai sesi latihan di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta, Kamis (16/8/2018).
HERPIN DEWANTO/HARIAN KOMPAS
Pelatih timnas U-23 Indonesia, Luis Milla (ketiga dari kiri/menduduki bola), berbicara kepada para pemain sebelum memulai sesi latihan di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta, Kamis (16/8/2018).

Tercatat, Hansamu Yama dkk memiliki tiga poin, meskipun sejatinya mereka sudah punya enam angka dari tiga pertandingan.

Jumlah poin timnas U-23 Indonesia dikurangi tiga poin dari hasil pertandingan melawan posisi paling buncit di Grup A yang saat ini diduduki Laos.

Sebab, Grup A ada lima negara peserta, sementara grup-grup lainnya hanya empat negara.

Di bawah timnas U-23 Indonesia terdapat Uni Emirates Arab (UEA), Pakistan dan Thailand yang masuk ke dalam empat besar peringkat ketiga terbaik.

Tiga negara itu selain timnas U-23 Indonesia juga sudah menyelesaikan semua pertandingannya di babak penyisihan grup.

Hanya Thailand yang memiliki dua poin dan terancam keluar dari posisi empat besar peringkat ketiga terbaik.

Posisi timnas U-23 Indonesia di tim peringkat tiga terbaik juga belum aman dan masih mungkin untuk terancam.

Pasalnya, masih ada Kirgistan, Myanmar, Korea Utara, yang juga berpeluang melaju ke babak 16 besar dengan status peringkat tiga terbaik.

Ketiga negara itu masih akan bertanding pada hari ini dan bila menang, mereka akan memiliki empat poin di akhir penyisihan grup.

Otomatis, Kirgistan, Myanmar, dan Korea Utara, akan melaju ke babak 16 besar dengan status peringkat tiga terbaik bila meraih kemenangan hari ini.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X