Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Sah! Trio Asing Baru Persib Ikut Lawan PSS Sleman, Menang Harga Mati

By Taufik Batubara - Kamis, 29 Agustus 2019 | 14:41 WIB
Tiga pemain anyar Persib Bandung (dari kiri ke kanan), Nick Kuiper, Kevin van Kippersluis, dan Omid Nazari, memperlihatkan nomor punggung mereka di Graha Persib Bandung, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Selasa (20/82019).
FERDYAN ADHY NUGRAHA/TRIBUN JABAR
Tiga pemain anyar Persib Bandung (dari kiri ke kanan), Nick Kuiper, Kevin van Kippersluis, dan Omid Nazari, memperlihatkan nomor punggung mereka di Graha Persib Bandung, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Selasa (20/82019).

"Kami juga melihat ke depan untuk mendaftarkan Fabiano Beltrame, sehingga dia bisa mulai beraksi pada putaran kedua.”

Menurut Robert Rene Alberts, kehadiran para pemain asing baru itu bakal sangat signifikan saat Persib menghadapi PSS Sleman.

Alasannya, Robert Rene Alberts paham betul lawan yang akan dihadapi bukan tim sembarangan, meski berstatus klub promosi.

Buktinya, PSS Sleman kini berada di posisi keenam klasemen Liga 1 2019 dengan nilai 24 dari 16 laga.

Sedangkan Persib masih tercecer di urutan ke-12 klasemen Liga 1 dengan nilai 16 dari 16 laga.

Baca Juga: CEO Persija Kecewa Timnya Gagal Petik Kemenangan atas PSM Makassar

Baca Juga: Karl Max Buat Semen Padang Curi Poin dari Markas Madura United

“Kami bertekad menyelesaikan laga terakhir di kandang dengan kemenangan menghadapi klub yang berada di papan atas."

Robert Rene Alberts memuji PSS Sleman, "Mereka juga mempunyai pemain asing yang bagus dengan kekuatan fisik."

"Posisi mereka juga terbilang stabil di liga, meski merupakan tim promosi.”

“Jadi, ini akan menjadi laga yang sulit, tapi hasrat kami ingin memenangi pertandingan dan memulai putaran kedua dengan baik, kami akan bermain maksimal," tegas eks pelatih PSM Makassar itu.


Editor : Taufik Batubara
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X