Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Pelatih TImnas U-22 Indonesia Indra Sjafri Puji Lapangan di Filipina yang Berumput Sintetis

By BolaSport - Sabtu, 23 November 2019 | 14:28 WIB
Pelatih Timnas Indonesia U-23, Indra Sjafri saat ditemui seusai memimpin latihan di Lapangan C, Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu (20/11/2019).
Tribunnews/Abdul Majid
Pelatih Timnas Indonesia U-23, Indra Sjafri saat ditemui seusai memimpin latihan di Lapangan C, Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu (20/11/2019).

"Secara umum, kondisi lapangan cukup baik. Bahkan lebih bagus dibandingkan lapangan C Senayan dan Kamboja," kata Indra Sjafri.

Baca Juga: Jadwal Live RCTI Liga Italia Pekan Ini - Ada Inter dan AC Milan Vs Napoli

"Kami memang perlu adaptasi dan alhamdulilah di latihan pertama ini cukup memuaskan," ujar Indra Sjafri.

Indra Sjafri telah memiliki agenda penting selain berlatih di Stadion Rizal Memoriam, yaitu dengan menggelar latihan di tempat hotel menginap.

Latihan di hotel dilakukan pada pagi hari sebelum pemain dan official sarapan pagi.

Dalam beberapa hari ke depan, Indra mengatakan akan memberi menu latihan ringan untuk menjaga kebugaran. Latihan berat menurutnya sudah dilakukan di Indonesia.

 Terakhir, tim Garuda Nusantara sudah melakukan uji coba melawan Iran U-22 dengan hasil kemenangan 2-1.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X