Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia Berencana Gelar Laga Uji Coba Lawan Persita

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 20 Februari 2020 | 11:15 WIB
Kiper timnas Indonesia, Andritany Ardhiyasa, berlatih dalam TC hari Jumat (14/2/2020) di Stadion Madya Senayan.
MUHAMMAD ALIF AZIZ/BOLASPORT.COM
Kiper timnas Indonesia, Andritany Ardhiyasa, berlatih dalam TC hari Jumat (14/2/2020) di Stadion Madya Senayan.

SUPERBALL.ID - Timnas Indonesia kini sedang melakukan pemusatan latihan di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat, sejak 14 hingga 23 Februari 2020.

Dalam pemusatan latihan itu, pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memanggil 33 pemain untuk datang.

Pada awal kumpul, Shin Tae-yong memberikan porsi latihan fisik kepada para pemain timnas Indonesia.

Sesekali juru taktik asal Korea Selatan itu juga memberikan porsi latihan taktik kepada Ilija Spasojevic dkk.

Hampir satu pekan berlatih, Shin Tae-yong dikabarkan akan melakoni satu laga uji coba untuk timnas Indonesia.

Lawan yang dihadapi tim Merah Putih adalah Persita Tangerang, klub promosi Liga 1 2020.

PSSI sejauh ini belum mengonfirmasi apa benar ada laga uji coba sebelum pemusatan latihan timnas Indonesia berakhir.

BolaSport.com pun menanyakan langsung kepada Media Officer Persita Tangerang, Yetta Angelina.

Baca Juga: Persija Vs Persebaya - Jadwal Pertandingan Final Piala Gubernur Jatim 2020

Pertama, Yetta Angelina cukup terkejut ketika ada isu uji coba antara Persita Tangerang melawan timnas Indonesia.

Namun, akhirnya ia mengakui rencana uji coba tersebut memang sudah dibicarakan oleh kedua belah pihak.

"Terkait info soal uji coba dengan timnas Indonesia, memang ada komunikasi soal rencana tersebut," kata Yetta saat dihubungi BolaSport.com.

"Tetapi, detail pastinya belum bisa kami jawab karena memang baru sebatas rencana dan komunikasi," ucap Yetta menambahkan.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh SuperBall.id (@superballid) pada

Yetta mengatakan kedua belah pihak memang benar-benar ingin melakukan uji coba.

Untuk tanggal dan bermain di mana, ia tidak bisa mengonfirmasi itu.

Meski begitu, ada kabar bahwa uji coba tersebut akan digelar pada Jumat (21/2/2020).

Pertandingan itu akan digelar di Stadion Madya, tapi untuk jamnya belum ada kabar pastinya.

"Sementara hanya itu yang bisa saya sampaikan," kata Yetta Angelina.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X