Pemain berusia 16 tahun itu bermain sangat konsisten dan terus berkembang di kelompok usianya.
Bahkan dia juga mencatatkan sejarah ketika masuk sebagai pemain pengganti di ajang UEFA Youth League tahun lalu.
Shoretire dinobatkan sebagai pemain termuda yang pernah tampil di kompetisi itu, yakni 14 tahun 314 hari.
View this post on Instagram
Pelatih Manchester United U-18, Neil Ryan, pun mengakui bahwa Shoretire terus mengalami perkembangan dan dinilai sebagai pemain serba bisa.
"Dia adalah pemain yang sangat menarik," sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Metro.
"Dia terus mengalami perkembangan, dapat bermain di beberapa posisi, dia juga menunjukkan sikap kedewasaan yang luar biasa."
Menurut laporan The Athletic, Manchester United sangat yakin dengan bakat Shoretire sehingga mereka telah mengontraknya ke perjanjian pra-kontrak untuk menjadi pemain profesional ketika sudah berusia 17 tahun Februari mendatang.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar