SUPERBALL.ID - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso mengirimkan pesan kepada seluruh pemainnya sebelum memulai Liga 1 2021.
Pesan tersebut yaitu supaya pemain sebisa mungkin menjaga diri agar tidak mengalami cedera.
Pasalnya Aji ingin memulai kompetisi dengan skuad yang lengkap tanpa ada pemain yang absen.
Tentu saja, hal ini dimaksudkan untuk mendapatkan hasil maksimal di laga perdana Liga 1 2021.
Jika sesuai jadwal, Liga 1 2021 sendiri bakal dimulai pada tanggal 27 Agustus mendatang.
Baca Juga: Polri Hapus Unggahan Izin Liga 1 2021 di Media Sosial, Pertanda Bakal Tertunda Lagi?
"Saya sampaikan pada seluruh pemain, kompetisi semakin dekat," kata Aji dikutip dari Tribun Jatim.
"Harus semakin siap, jangan sampai cedera yang dilakukan pemain sendiri."
"Contohnya pemanasan yang kurang serius, itu pasti akan mengakibatkan cedera," ujarnya.
Lebih lanjut, Aji menilai Liga 1 2021 bakal cukup berat.
Tak adanya kompetisi dalam kurun waktu yang cukup lama menjadi alasannya.
Baca Juga: Diminta Mengganti Gaya Melatihnya yang Buat Juve Malu Musim Lalu, Andrea Pirlo: Mending Kalah!
Seperti yang diketahui, Liga 1 sudah terhenti sejak awal 2020 lalu.
"Kompetisi ini akan berat karena sudah hampir dua tahun kita tidak berkompetisi," ucap Aji.
"Semua tim mengawali lagi untuk memulai dengan kompetisi."
"Makanya pemain semuannya harus siap," tuturnya.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Imadudin Adam |
Komentar