Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Sulit Ditemukan di Inggris, Ronaldo Pasang Kapsul Oksigen Sendiri di Rumahnya

By Lola June A Sinaga - Senin, 3 Januari 2022 | 16:59 WIB
Cristiano Ronaldo tampil sebagai starter saat Manchester United melawat ke markas Newcastle United di Stadion St James' Park dalam pertandingan pekan ke-19 Liga Inggris 2021-2022 pada Senin (27/12/2021) waktu setempat itu
TWITTER.COM/SQUAWKA
Cristiano Ronaldo tampil sebagai starter saat Manchester United melawat ke markas Newcastle United di Stadion St James' Park dalam pertandingan pekan ke-19 Liga Inggris 2021-2022 pada Senin (27/12/2021) waktu setempat itu

SUPERBALL.ID - Lawan Cristiano Ronaldo harus lebih khawatir arena ia telah membeli kapsul oksigen berteknologi tinggi untuk menjaga kebugarannya.

Superstar Manchester United itu dapat menghirup udara murni langsung ke plasma darah dalam kenyamanan rumahnya sendiri.

Fungsi kapsul oksigen dipercaya bisa memperbaiki jaringan yang rusak dalam tubuh.

“Semua orang tahu Cristiano adalah fanatik kebugaran dan benar-benar berdedikasi untuk berada dalam kondisi terbaik yang dia bisa,” ungkap salah seorang sumber, sebagaimana dikutip SuperBall.id dari The Sun.

Baca Juga: Gary Neville Kecam Sikap Ronaldo Saat Laga Man United Vs Newcastle Berakhir

“Dia menggunakan ruang oksigen sebelumnya dalam kariernya tetapi mereka tidak mudah ditemukan di Inggris sehingga dia memutuskan untuk membelinya dan memasangnya di rumahnya.”

"Artinya, jika dia merasa kesemutan, dia bisa pergi dan menggunakannya dan mendapatkan manfaatnya.”

“Inilah alasan mengapa dia melewatkan begitu sedikit pertandingan karena cedera.”

Striker Portugal memiliki mesin terapi oksigen hiperbarik (HBOT) di rumah yang ia tinggali di Inggris.

Pada tahun 2016 ia bahkan memanfaatkan satu hari waktu berliburnya di Ibiza untuk mempercepat pemulihan dari cedera lutut yang ia alami di final Piala Eropa.

Baca Juga: Ronaldo Tidak Dapat Kartu Merah, Fans Sebut Liga Inggris Pilih Kasih

Oktober 2021 Ronaldo juga dilaporkan membeli kapsul es senilai 50.000 pounds atau setara dengan 958 miliar rupiah.

Mantan pemain Juventus itu bahkan memiliki gaya makan yang sangat sehat yang tidak disukai oleh beberapa rekan setimnya.

Mantan rekan setim Ronaldo di Manchester United Patrice Evra bahkan mengaku menyesal setelah diundang makan siang di rumah Ronaldo.

Acara makan siang tersebut ternyata berjalan tidak sesuai dengan apa yang diharapkan oleh Evra.

Baca Juga: Juventus Ragu Boyong Anthony Martial Karena Dua Faktor Ini

"Saya akan memberikan saran kepada siapa pun, ketika Cristiano mengundang Anda untuk makan siang di rumahnya, katakan saja tidak," kata Evra dikutip SuperBall.id dari SportBible, Minggu (14/11/2021).

Evra menceritakan bahwa pada saat itu hanya tersedia salad dan ayam putih polos di meja makan keduanya.

"Dia berkata, 'Patrice, datanglah setelah latihan.' Saya pergi dan Anda tahu saya sangat lelah."

"Di meja hanya ada salad dan ayam putih polos jadi saya seperti 'oke' dan air (mineral), bukan jus."

Baca Juga: Kisah Haru Cristiano Ronaldo saat Diizinkan Sir Alex Ferguson Jenguk Sang Ayah

"Kami mulai makan dan saya berpikir beberapa daging besar akan datang setelah itu tetapi tidak ada apa-apa," tambahnya.

"Setelah selesai, dia berdiri dan mulai bermain dengan bola, melakukan beberapa keterampilan dan dia berkata, 'Ayo lakukan adu operan'."

"Saya seperti, 'Bisakah saya selesai makan?', (Ronaldo menjawab) 'Tidak, ayo bermain peran’."

"Kami mulai bermain two-touch. Setelah itu dia berkata ayo pergi ke kolam renang untuk berenang, saya seperti 'oke' setelah pergi ke jacuzzi, sauna, saya selesai."

Baca Juga: Bukan Harry Maguire, Rio Ferdinand Sebut Pemain Pilihannya untuk Jadi Kapten Man United

Evra kemudian menyindir Ronaldo karena ia merasa datang ke rumahnya untuk berlatih dan menjaga kebugaran, bukannya mengobrol santai.

"Saya berkata, 'Cristiano, mengapa kita datang ke sini, apakah kita ke sini karena ada pertandingan besok, atau hanya untuk makan siang?'."

“Jadi itu sebabnya saya akan merekomendasikan kepada siapa pun ketika Cristiano mengundang Anda ke rumahnya, jangan pergi."

"Katakan saja tidak karena orang ini (Ronaldo), dia adalah mesin, dia tidak ingin berhenti berlatih."

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : The Sun

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X