Walaupun Arhan sudah bergabung dengan Tokyo Verdy, Yoyok mengungkapkan bahwa Arhan tetap menjadi keluarga PSIS sebagai Brand Ambassador klub asal Semarang tersebut.
Penunjukkan Arhan sebagai Brand Ambassador klub ditujukan untuk mempromosikan PSIS di kancah internasional.
Yoyok juga sudah menjalin kesepakatan dengan Arhan dan agennya bahwa ketika sang pemain sudah pada batasnya berkarier di luar negeri dan pulang ke Indonesia, PSIS akan selalu menjadi rumahnya yang telah membesarkan namanya sampai sekarang ini.
Setelah mengungkapkan rasa bangganya terhadap Arhan, Yoyok juga mengucapkan terima kasih dan mendoakan agar karier Arhan ke depannya semakin cemerlang.
"Selamat Arhan, sukses selalu di Jepang dan apa yang dicitakan selalu tercapai," ucap CEO PSIS Semarang itu.
Tak hanya Yoyok, Komisaris PSIS yaitu Junianto juga mengucapkan rasa bangganya dan mendoakan karier Arhan saat bersama Tokyo Verdy nanti.
Baca Juga: Pratama Arhan Resmi Bergabung dengan Klub Kasta Kedua Liga Jepang
Junianto berharap perkembangan kemampuan Arhan dalam mengolah si kulit bundar bisa melejit langkah demi langkah.
"Selamat Le Arhan. Salah satu cita-citamu bermain di luar negeri terwujud. Jangan cepat puas, terus belajar, ingat orang tua supaya kariermu di sana terus merangkak naik," ujar Junianto.
Tak lupa juga Pratama Arhan mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada segenap orang-orang yang berada di klub.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | PSIS.co.id |
Komentar