Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Michael Owen Sebut Liverpool Targetkan Pemain yang Salah

By Lola June A Sinaga - Senin, 6 Juni 2022 | 13:50 WIB
Mantan penyerang Liverpool, Michael Owen
TWITTER.COM/CLEANSHEET
Mantan penyerang Liverpool, Michael Owen

SUPERBALL.ID - Michael Owen baru-baru ini menyarankan bahwa Liverpool harus fokus mengamankan Jude Bellingham atau Declan Rice.

Saat ini, Liverpool dilaporkan tengah mengincar pemain tengah Leeds United, Kalvin Phillips.

Untuk mendapatkan Phillips, Liverpool juga harus bersaing dengan Manchester City.

Namun, Owen merasa bahwa Phillips bukan pilihan yang baik dan ia menyarankan untuk memilih Jude Bellingham atau Declan Rice.

Bellingham sebelumnya telah dikaitkan dengan klub berjuluk The Reds tersebut, dan pelatih Liverpool Juergen Klopp juga dikabarkan mengagumi pemain Borussia Dortmund itu.

Gelandang 18 tahun itu belakangan telah dibandingkan dengan Steven Gerrard oleh banyak orang.

Owen mengatakan bahwa Bellingham memiliki kemampuan untuk menjadi salah satu pemain terbaik yang pernah dikembangkan Inggris.

“Saya pikir Phillips dan Rice telah tampil sebagai gelandang di beberapa pertandingan yang lebih sulit, tetapi saya pikir anak ini (Bellingham) sedikit lebih berani, dia pengumpan yang lebih baik, mungkin bisa mencetak lebih banyak gol,” kata Owen, sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Mirror.

"Baru 18 tahun dan dia punya fisik, dia punya kemampuan dan dia bisa menjadi andalan selama bertahun-tahun.”


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Sportbible.com, Mirror.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X