Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Park Hang-seo Sudah Berangkat ke Medan Perang, Timnas Indonesia Masih Dipoles Shin Tae-yong Jelang Piala AFF 2022

By Wibbiassiddi - Minggu, 18 Desember 2022 | 12:13 WIB
Pelatih Timnas Vietnam, Park Hang-seo.
VFF.ORG.VN
Pelatih Timnas Vietnam, Park Hang-seo.

Sebelumnya, Timnas Vietnam juga melakukan laga uji coba melawan Filipina pada 14 Desember 2022.

Di pertandingan tersebut, Vietnam mendapatkan kemenangan tipis 1-0 atas Filipina.

Dengan persiapan yang matang, Park Hang-seo ingin menjuarai Piala AFF 2022 sebagai kado perpisahannya dengan Timnas Vietnam.

Baca Juga: Satu Kiper Timnas Indonesia Tinggalkan TC, Tidak Ikut Bermain di Piala AFF 2022?

Sementara pesaingnya, Timnas Indonesia, masih sibuk dengan berbagai macam evaluasi.

Menjalani pemusatan latihan (TC) di Bali sejak 29 November 2022, Timnas Indonesia masih memiliki satu permasalahan yang harus segera dievaluasi.

"Kondisi tim bagus, kami fokus ke pertandingan Piala AFF 2022," ujar Shin Tae-yong dikutip SuperBall.id dari laman resmi PSSI.

"Meski begitu, masih ada evaluasi dan perbaikan untuk tim."

Salah satu evaluasi Shin Tae-yong adalah pergerakan Timnas Indonesia yang kurang cepat.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : PSSI.org, Soha.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X