Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Sadisnya Media Vietnam Sindir Ronaldo Kwateh yang Mandul di Piala Asia U-20 2023

By Eko Isdiyanto - Minggu, 5 Maret 2023 | 09:49 WIB
Pemain timnas U-20 Indonesia, Ronaldo Kwateh saat menjalani latihan di Uzbekistan untuk menghadapi Piala Asia U-20 2023.
PSSI
Pemain timnas U-20 Indonesia, Ronaldo Kwateh saat menjalani latihan di Uzbekistan untuk menghadapi Piala Asia U-20 2023.

Baca Juga: Hitung-hitungan Vietnam Gagal Lolos Fase Grup Piala Asia U-20 2023 Meski Kalahkan Australia dan Qatar

Padahal isi artikel tersebut bercerita mengenai kemenangan Timnas U-20 Indonesia atas Suriah, namun sorotan utama ada pada sosok Ronaldo Kwateh.

"Ronaldo sudah mati (kehabisan napas), Indonesia menang di Piala Asia U-20," tulis judul TheThao247.vn.

Begitulah media Vietnam mengabarkan kemenangan Timnas U-20 Indonesia atas Suriah di Piala Asia U-20 2023.

Ronaldo Kwateh memang belum mampu mencetak gol untuk Timnas U-20 Indonesia dari dua laga fase grup Piala Asia U-20 2023.

Baca Juga: Komentar Pelatih Lokal Vietnam Usai Bekuk Qatar di Piala Asia U-20 2023

Meski begitu, kesempatan masih terbuka lebar dengan satu laga terakhir di fase grup melawan Uzbekistan.

Di laga selanjutnya, anak asuh Shin Tae-yong akan berhadapan dengan tuan rumah Uzbekistan pada Selasa (7/3/2023).

Kemenangan menjadi harga mati skuad Garuda Nusantara demi mempertahankan asa lolos ke perempat final, meski masih bergantung pada laga lain.

Timnas U-20 Indonesia saat ini bertengger di peringkat ketiga klasemen Grup A Piala Asia U-20 2023 dengan koleksi 3 poin.

Baca Juga: Hasil Piala Asia U-20 2023 - Tumbangkan Qatar, Timnas U-20 Vietnam Pimpin Klasemen Grup B

Poin yang sama dikoleksi Irak usai menorehkan kemenangan atas Indonesia dan kalah dari Uzbekistan, sementara tuan rumah bertengger di puncak klasemen.

Uzbekistan bakal menjadi lawan kuat bagi Indonesia di laga terakhir, mereka sudah mengoleksi 6 poin berkat dua kemenangan atas Irak dan Suriah.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id, Thethao247.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X