Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Babak Baru Nasib Perpanjangan Kontrak Shin Tae-yong, Erick Thohir Maunya Begini!

By Eko Isdiyanto - Senin, 10 April 2023 | 14:00 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Sabtu (1/4/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Sabtu (1/4/2023).

SUPERBALL.ID - Nasib Shin Tae-yong sebagai pelatih timnas Indonesia mulai memasuki babak baru, Erick Thohir punya rencana tersendiri yang diinginkan.

Kontrak Shin Tae-yong sebagai pelatih timnas Indonesia berakhir pada Desember 2023, Erick Thohir menyadari benar posisinya.

Saat ini Shin Tae-yong rak memiliki agenda penting bersama timnas Indonesia pasca dibatalnya Piala Dunia U-20 2023 digelar di Tanah Air.

Terdekat hanya FIFA Matchday pada Juni 2023 mendatang, setelah SEA Games 2023 dipercayakan pada Indra Sjafri selaku Dirtek PSSI.

Meski begitu dedikasi diberikan STY terhadap timnas Indonesia, rencana sudah disusun setidaknya sampai akhir masa kontraknya.

Baca Juga: Shin Tae-yong Ingin Bertemu Erick Thohir, Bahas Perpanjangan Kontrak?

"Memang karena kemarin bentrok ya SEA Games sama Piala Dunia U-20," ucap Shin Tae-yong.

"Jadi mau tidak mau tidak bisa pegang keduanya (timnas U-20 dan U-22). Sekarang coach Indra (Sjafri) yang pegang (timnas U-22).

"Dan memang tidak ada jadwal apa-apa sampai 10 Juni 2023. Jadi memang harus dipikirkan agenda selanjutnya apa.

"Memang akan lanjut terus ya sampai akhir tahun ini. Karena memang kontraknya seperti itu.

Baca Juga: 28 Pemain Muda Indonesia Bakal Digembleng di Swedia, Untuk Apa?

"Dan mungkin sekarang-sekarang ini harus bertemu dengan Pak Erick untuk membicarakan masa depan saya." imbuhnya.

Erick Thohir selaku Ketum PSSI sudah merespons, ia akan membuka komunikasi dan perundingan ulang terkait kontrak baru STY.

Hal itu perlu dilakukan, menurut Erick karena STY masih harus menemani timnas Indonesia berlaga di Piala Asia di Qatar pada awal 2024 mendatang.

"Coach Shin itu tandatangan kontrak berapa tahun saya lupa (4 tahun sampai 2023)," kata Erick Thohir seperti dikutip dari BolaSport.com.

Baca Juga: Dewa United Vs Persija - Duel Pemain Pesakitan Liga Eropa, Siapa Menang?

"Namun salah satunya untuk timnas U-20 Indonesia. Nah tentu kontrak beluai bakal habis akhir tahun atau sebelum akhir tahun.

"Dengan sekarang U-20 tidak ada ya, mungkin kita harus duduk ulang apa rencana berikutnya, yang pasti terdekat ada kejuaraan AFC (Piala Asia) di Qatar nanti," imbuhnya.

Lantas kapan waktunya perundingan itu? Erick menyebut agenda itu harus segera dilakukan medio Mei-Desember 2023.

Angin segar pun berhembus ke Shin Tae-yong, Erick mengakui kinerja STY selama menukangi timnas Indonesia termasuk dalam kategori baik.

Baca Juga: Persija Punya Peluang Rebut Tiket Play-off AFC Cup, Tapi Fokus Thomas Doll Hanya Ingin Menang

"Sekarang kita mesti duduk, Mei-Desember 2023 ini seperti apa karena kemarin ketemu coach Shin," ujar Erick Thohir.

"Duduk membicarakan persiapan timnas U-20 main di Uzbekistan (Piala Asia U-20), TC di Korea lalu pulang ujicoba lagi (untuk Piala Dunia U-20).

"Saya rasa coach Shin kinerjanya baik, tetapi saya akan meminta lebih. Ya kita lihat saja nanti (lebihnya)." imbuhnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Eko Isdiyanto
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X