Baca Juga: SEA Games 2023 - Marselino Ferdinan Banjir Pujian Media Lintas Benua
"Lapangan sepak bola hari ini tidak memiliki rumput yang ideal. Mendapat gol lebih awal belum tentu menguntungkan atau merugikan."
"Karena kemudian para pemain Vietnam harus melalui situasi sulit di tengah lapangan, sehingga mereka terus mencetak lebih banyak atau fokus mempertahankan hasil," imbuhnya.
Lebih lanjut, meski banyak yang terkesan menyepelekan performa Vietnam usai laga awal yang sangat merepotkan bagi Troussier dan anak asuhnya.
Pelatih asal Prancis ini tetap optimistis timnya mampu memberi yang terbaik, baginya Laos adalah tim kejutan mengingat SEA Games 2023 adalah turnamen bergengsi.
Baca Juga: Disebut Berada di Bawah Bayang-bayang Park Hang-seo, Ini Respons Philippe Troussier
Perjalanan Vietnam masih panjang, Laos hanyalah awal dan Troussier merasa tertantang untuk menuntaskan misi di SEA Games 2023.
"Bagaimanapun, Laos U22 memiliki pertandingan yang bagus. Di setiap laga pembuka selalu ada unsur kejutan," ujar Troussier.
"Ini bukan kemenangan sederhana karena ini adalah pertandingan pertama dari sebuah turnamen," imbuhnya.
Meskipun saat ini Troussier mengaku banyak mendapat tekanan, mulai dari suporter hingga media setelah hasil melawan Laos.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Soha.vn |
Komentar