Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Pemain Medioker Vietnam Starter Lawan Indonesia, 2 Amunisi Utama Disimpan

By Eko Isdiyanto - Sabtu, 13 Mei 2023 | 16:15 WIB
Timnas U-22 Vietnam mengunjungi Stadion Olimpiade pada Jumat (12/5/2023).
VFF
Timnas U-22 Vietnam mengunjungi Stadion Olimpiade pada Jumat (12/5/2023).

Baca Juga: Link Live Streaming Timnas U-22 Indonesia Vs Vietnam di Semifinal SEA Games 2023

"Ngoc Thang adalah rencana cadangan, hanya memiliki pertandingan utama pertama dalam konfrontasi dengan Thailand di babak terakhir penyisihan grup," imbuhnya.

Meski begitu, penampilan Ngoc Thang di laga melawan Thailand mampu mencuri kepercayaan Troussier hingga membuatnya menjadi starter.

"Namun, gelandang klub Ha Tinh dengan cepat menunjukkan nilainya dan dipercaya oleh ahli strategi Prancis," tulis Zing News lagi.

Di kubu Indonesia, Marselino Ferdinan dan Ramadhan Sananta serta sang pencetak gol terbanyak Fajar Fathur Rahmad langsung menjadi starter.

Baca Juga: Haramkan Babak Tambahan, Vietnam Takut Timnas U-22 Indonesia Menggila

Indonesia jelas mengincar kemenangan demi mendapat tiket final dan meraih medali emas SEA Games 2023.

Takhta yang terakhir kali didapat pada 1991 lalu, butuh puluhan tahun bagi Indonesia untuk bisa mencapai puncak tertinggi SEA Games dengan medali emasnya.

Motivasi tinggi pemain pun menjadi kekuatan tersendiri, hal itu telah dibuktikan di babak penyisihan grup.

Mereka sukses menyapu bersih 4 kemenangan dengan mencatat 13 gol dan hanya kebobolan satu gol dari Kamboja di laga terakhir fase grup.

Baca Juga: Waspada Indonesia, Pemain Provokatif Vietnam Bikin Sengsara Malaysia


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Zingnews.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X