Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Takuti Bojan Hodak, Media Malaysia Ingatkan Nasib Rene Alberts di Persib Bandung

By Eko Isdiyanto - Sabtu, 29 Juli 2023 | 19:40 WIB
Pelatih Kuala Lumpur FC, Bojan Hodak, ketika laga AFC yang mempertemukan PSM Makassar dengan Kaya Futbol Club–Iloilo di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Selatan (10/3/2020)
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Kuala Lumpur FC, Bojan Hodak, ketika laga AFC yang mempertemukan PSM Makassar dengan Kaya Futbol Club–Iloilo di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Selatan (10/3/2020)

Baca Juga: Digaji Rp 22 Miliar Lebih, Media Vietnam Ungkap Alasan Park Hang-seo Tolak Pinangan PSSI

Bergabungnya Bojan Hodak ke Persib Bandung ini juga mendapat sorotan tajam media lokal Malaysia, salah satunya bahkan sampai memberi peringatan.

Semuanya Bola lewat artikel yang dirilis pada Jumat (28/7/2023) memberi peringatan kepada Bojan akan tekanan di Persib Bandung.

Langkah Hodak terbilang berani sampai ia memilih mengundurkan diri dari kursi kepelatihan Kuala Lumpur City FC demi Persib.

Tekanan yang dimaksud media Malaysia itu berasal dari pendukung fanatik klub berjuluk Maung Bandung ini.

Baca Juga: Striker Portugal Pecahkan Rekor Ronaldo Lewat Gol ke Gawang Vietnam di Piala Dunia Wanita 2023

Perbedaan besar antara fan Kuala Lumpur City FC dengan klub Kota Kembang diyakini akan membawa Bojan ke level karier lebih tinggi.

Bojan dinilai harus memberikan seluruh performa terbaiknya agar tidak bernasib sama seperti Robert Rene Alberts.

"Seperti diketahui, Persib Bandung merupakan klub dengan sederet suporter fanatik yang dikenal dengan nama Bobotoh dan salah satu yang terbesar di Indonesia," tulis Semuanya Bola.

"Perbedaan dukungan Bobotoh jelas akan dirasakan Bojan dibandingkan saat bersama KL City yang tidak memiliki banyak pendukung fanatik saat berada di Malaysia."


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X