Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kritik Keras Pelatih Borneo FC terhadap Kompetisi Piala AFF U-23 2023: Derajat Liga 1 Lebih Tinggi!

By M Hadi Fathoni - Kamis, 10 Agustus 2023 | 18:13 WIB
Pelatih Borneo FC, Pieter Huistra, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya saat berlaga di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (9/8/2023) malam.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Borneo FC, Pieter Huistra, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya saat berlaga di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (9/8/2023) malam.

SUPERBALL.ID - Pieter Huistra yang merupakan pelatih Borneo FC mengomentari turnamen kelompok umur antar negara ASEAN yakni Piala AFF U-23 2023.

Seperti diketahui, Indonesia akan berpartisipasi dalam ajang Piala AFF U-23 2023.

Ajang tersebut akan berlangsung di Thailand pada 17-26 Agustus mendatang.

Jelang turnamen tersebut, kini Timnas U-23 Indonesia tengah menjalani sesi pemusatan latihan (TC).

TC tersebut dipimpin oleh Shin Tae-yong selaku pelatih kepala dan berlangsung di Jakarta sejak Kamis (10/8/2023).

Pada kesempatan ini, Shin memanggil 23 nama pemain untuk mengikuti TC.

Namun, Shin lagi-lagi menemui kesulitan dalam hal memanggil pemain incarannya ini.

Ia kembali mendapat sejumlah penolakan dari klub Liga 1 yang menjadi tempat bernaung para pemain panggilannya.

Baca Juga: Adi Satryo Sakit dan Dewangga Cedera, PSIS Tetap Izinkan Gabung Timnas U-23 Indonesia?

Hal itu dikarenakan keberlangsungan ajang ini bertabrakan dengan kompetisi Liga 1 2023/2024.

Sementara itu, PSSI hanya akan meliburkan Liga 1 jika Timnas Indonesia bermain di sebuah ajang yang masuk kalender FIFA.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X