"Tentu saja timnas memiliki peranan penting."
"Tapi, Liga 1 adalah tempat utama perkembangan para pemain," lanjutnya.
Eks pelatih Timnas Indonesia itu pun mengungkapkan harapan ke depannya.
Baca Juga: Segrup Timnas U-23 Indonesia, Malaysia Yakin Bisa Lolos Semifinal Piala AFF U-23 2023
Ia berharap adanya pemisahan jadwal antara turnamen yang diikuti oleh Timnas Indonesia baik itu senior maupun kelompok umur dengan kompetisi Liga 1.
Dengan demikian, kemungkinan besar klub tidak akan keberatan untuk melepas para pemainnya.
Sebab, baginya kompetisi Liga 1 sangat penting dan timnya harus dihuni para pemain terbaik untuk meraih kemenangan.
"Saya memahami arti pentingnya Piala AFF bagi Indonesia, tetapi saya berharap ini dapat dipisahkan ke depannya."
"Jika dianggap begitu penting, maka jadwal liga seharusnya dihentikan."
"Bagi saya, Liga1 memiliki arti yang sama seperti Premier League di Inggris, La Liga Santander di Spanyol, dan Eredivisie di Belanda."
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar