Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Nobar Timnas U-23 Indonesia Pakai Voice Recorder, Reaksi Iwan Bule Jadi Sorotan Netizen

By Eko Isdiyanto - Kamis, 14 September 2023 | 11:23 WIB
Ekspresi mantan Ketum PSSI, Mochamad Iriawan, saat menyaksikan pertandingan Timnas U-23 Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.
INSTAGRAM.COM/MOCHAMADIRIAWAN84
Ekspresi mantan Ketum PSSI, Mochamad Iriawan, saat menyaksikan pertandingan Timnas U-23 Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

SUPERBALL.ID - Mantan Ketum PSSI, Mochamad Iriawan, turut menjadi saksi lolosnya Timnas U-23 Indonesia ke Piala Asia U-23 2024, aksinya menjadi sorotan netizen.

Kepastian Timnas U-23 Indonesia lolos ke Piala Asia U-23 2024 didapat setelah mengalahkan Turkmenistan pada Selasa (12/9/2023).

Skuad asuhan Shin Tae-yong berhasil meraih kemenangan dengan skor 2-0 di laga tersebut, sekaligus memastikan juara grup.

Timnas U-23 Indonesia mengemas 6 poin dari dua pertandingan babak kualifikasi, status juara Grup K menjadi bekal di Piala Asia U-23 2024.

Mochamad Iriawan turut menjadi saksi tercatatnya sejarah bagi sepak bola Indonesia, untuk kali pertama berlaga di ajang tersebut.

Baca Juga: Selesai Dipuji, Media Vietnam Ungkap Ketakutan Terbesar Shin Tae-yong di Piala Asia U-23 2024

Setelah lebih dari 10 tahun dengan 5 kali penyelenggaraan, Timnas U-23 Indonesia akhirnya berlaga di putaran final Piala Asia U-23 2024.

Bersama rekan-rekannya, sosok yang akrab disapa Iwan Bule itu sangat menikmati pertandingan ketika menggelar nonton bareng (nobar).

Momentum itu dibagikan Iwan Bule lewat sebuah video yang diunggah pada akun Instagram pribadi, tak lama setelah laga timnas selesai.

Iwan Bule pun sempat menyinggung pesan yang pernah ia sampaikan dulu, selain itu campur tangan dari Presiden Jokowi yang menurutnya luar biasa.

Baca Juga: Pelatih Malaysia Akui Strikernya Bapuk Bikin Nyaris Gagal Lolos Piala Asia U-23 2024

"Semua ada prosesnya," ucap Mochamad Iriawan.

"Seperti dulu pernah saya sampaikan, kita semua ini berproses, dan memang tidak mudah."

"Alhamdulillah sekarang semua publik bisa melihat bagaimana penampilan mereka."

"Mereka kan kami yang berangkatkan ke Kroasia, dan memang dukungan Pak Jokowi luar biasa," imbuhnya.

Baca Juga: Masuk Pot 4, Timnas U-23 Indonesia Dipastikan Tak Segrup Malaysia di Piala Asia U-23 2024

PSSI era kepengurusan Iwan Bule sempat menjalankan program pemusatan latihan di Eropa dengan mengirim 30 pemain ke Kroasia.

Meski begitu, hanya lima dari 30 pemain tersebut yang saat ini mengisi Skuad Garuda Muda untuk berlaga Piala Asia U-23 2024.

"Sejarah itu hadir," tulis Iwan Bule.

"Alhamdulillah, kemenangan 2-0 atas Turkmenistan mengantarkan Timnas Indonesia lolos ke Piala Asia U-23 2024."

Baca Juga: Malaysia Resmi Lolos ke Piala Asia U-23 2024, Penggemarnya Justru Ngebet Ganti Pelatih

"Bangga dan terharu karena hasil hari ini merupakan buah dari proses yang anak-anaku lewati selama ini."

"Perjalanan ke depan tentu semakin berat. Tapi percayalah, dari ikhtiar dan proses kemenangan akan menjadi milik kita bersama!" imbuhnya.

Dengan mengenakan jersey Timnas Indonesia dan voice recorder, Iwan Bule sangat antusias saat nobar bersama rekan-rekannya.

Momen itu tak lepas dari perhatian netizen, setidaknya lebih dari 67 ribu pengguna Instagram yang memberikan like terhadap postingan tersebut.

Belum lagi puluhan ribu komentar dari netizen, tak sedikit dari mereka yang berterima kasih terhadap sosoknya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X