Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Skuad Garuda Muda Belum Lengkap Jelang Asian Games 2022, Indra Sjafri Nekat Bawa 15 Pemain Dulu ke China

By M Hadi Fathoni - Jumat, 15 September 2023 | 18:18 WIB
George Brown (tengah) sedang menguasai bola saat berlatih bersama timnas U-24 Indonesia di Lapangan A, Senayan,  Jumat (15/9/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
George Brown (tengah) sedang menguasai bola saat berlatih bersama timnas U-24 Indonesia di Lapangan A, Senayan, Jumat (15/9/2023).

SUPERBALL.ID - Indra Sjafri kemungkinan besar akan membagi skuad Timnas U-24 Indonesia menjadi dua bagian jelang Asian Games 2022 di China.

Seperti diketahui, pelatih asal Sumatera Barat tersebut akan kembali menangani salah satu Timnas Indonesia kelompok usia.

Indra ditunjuk oleh PSSI untuk menjadi pelatih kepala Timnas U-24 Indonesia.

Nantinya, tim tersebut akan bertarung di ajang Asian Games 2022.

Turnamen tersebut akan berlangsung di Hangzhou, China, mulai 23 September hingga 8 Oktober mendatang.

Akan tetapi, cabang olahraga sepak bola putra akan dimulai lebih dulu pada 19 September mendatang.

Jelang turnamen itu, Indra Sjafri telah melangsungkan pemusatan latihan (TC) sejak 7 Agustus kemarin.

Baru-baru ini, Indra Sjafri telah mengumumkan 22 nama pemain Timnas U-24 Indonesia yang akan dibawa ke ajang tersebut.

Baca Juga: Cuma Laga Uji Coba, Asian Games 2022 Turnamen Level Remeh bagi Pelatih Vietnam

Skuad Garuda Muda juga dipastikan akan berangkat ke China pada malam ini, Jumat (15/9/2023).

Di lain sisi, beberapa pemain yang dipanggil justru belum menampakkan batang hidungnya dalam TC tersebut.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Antaranews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X