Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Harga Diri Hilang? Vietnam Bisa Mati Berdiri saat Melawan Filipina

By Eko Isdiyanto - Minggu, 29 Oktober 2023 | 21:59 WIB
Klip video yang memperlihatkan Doan Van Hau (tengah) melancarkan kung-fu ke striker Timnas Indonesia Dendy Sulistyawan dalam semifinal leg pertama Piala AFF 2022 di Stadion Utama GBK, Jakarta, 6 Januari 2023.
RCTI
Klip video yang memperlihatkan Doan Van Hau (tengah) melancarkan kung-fu ke striker Timnas Indonesia Dendy Sulistyawan dalam semifinal leg pertama Piala AFF 2022 di Stadion Utama GBK, Jakarta, 6 Januari 2023.

Quang Hai dan Van Hau dipastikan sulit pulih tepat waktu, tak hanya untuk melawan Filipina tetapi juga Irak dalam jangka waktu lima hari saja.

Baca Juga: Messi Lokal dan Bek Penghancur Kaki Cedera Parah, Media Vietnam: Kabar Duka untuk Troussier!

Absennya dua pemain yang sangat berpengaruh bagi Timnas Vietnam ini tentu akan dimanfaatkan sebaik mungkin oleh Filipina.

Apalagi Vietnam baru saja menelan kekalahan menyakitkan secara berturut-turut melawan China, Uzbekistan dan Korea Selatan.

Kekuatan Filipina

Michael Weiss tentu akan menurunkan skuad terbaiknya saat menjamu Vietnam, sederet pemain yang berkarier di Eropa kemungkinan besar bakal dipanggil.

Timnas Filipina diprediksi tampil jauh berbeda ketika berlaga di Piala AFF lalu dan dipercaya bakal membuat kesulitan Vietnam.

Baca Juga: Reaksi Kocak Pendukung Vietnam Lihat Kenaikan di Ranking FIFA meski Kalah Tiga Kali Beruntun

Nama-nama yang mungkin dipanggil seperti Neil Etheridge, Gerrit Holtmann, Michael Baldisimo dan beberapa pemain abroad lainnya.

Selain dari segi pemain, Filipina juga bakal memanfaatkan faktor eksternal yang bisa membuat Vietnam banyak melakukan kesalahan sendiri.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Soha.vn, SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X