SUPERBALL.ID - Ketua Umum PSSI Erick Thohir memastikan Maarten Paes siap dinaturalisasi Indonesia, kiper Dallas FC itu juga sudah berada di Tanah Air.
Unggahan story akun Instagram pribadi Maarten Paes yang memperlihatkan dirinya sedang berada di dalam pesawat ternyata menjadi salah satu momen awal.
Momen di mana Maarten Paes tiba di Indonesia untuk menjalani proses naturalisasi, diiringi tangis keluarga kiper Dallas FC itu.
Erick Thohir selaku Ketum PSSI memastikan pesepak bola berusia 25 tahun itu berkomitmen membela Timnas Indonesia lewat jalur naturalisasi.
Maarten Paes merupakan pemain kelahiran Belanda yang memiliki keturunan Indonesia, darah asli Nusantara berasal dari sang nenek.
Menurut Erick Thohir, keluarga Maarten Paes sangat terharu saat ia mengungkapkan keinginan untuk membela Merah Putih.
"Seperti nanti malam saya akan bertemu dengan Maarten Paes," ucap Erick Thohir seperti dikutip dari BolaSport.com.
"Jauh-jauh dari Amerika, kiper utama FC Dallas."
"Ketika dia ketemu neneknya, orang tua, untuk pamitan memperkuat timnas Indonesia, nangis keluarganya."
Baca Juga: Piala Asia 2023 - Pelatih Irak Ketar-ketir Jelang Melawan Timnas Indonesia
"Dia datang ke sini kemarin sudah sampai, nanti malam makan malam sama saya," imbuhnya.
Proses naturalisasi Maarten Paes sudah deal, Erick meminta para pewarta agar tak mengacuhkan gosip-gosip soal sang pemain.
Naturalisasi Paes menyusul Thom Haye dan Jay Idzes yang beberapa waktu lalu mulai diurus dan juga Ragnar Oratmangoen.
Sebelumnya, Justin Hubner menjadi kejutan naturalisasi Timnas Indonesia, setelah prosesnya sempat berhenti di tengah jalan.
"Jadi kalau salaman sudah deal, kalau gosip-gosip jangan dilihat," ujar Erick.
"Jadi dia mau memperkuat," imbuhnya.
Justin Hubner sudah bergabung skuad Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2023 yang mulai digelar pada 12 Januari hingga 10 Februari 2024.
Timnas Indonesia tergabung di Grup D Piala Asia 2023 bersama Jepang, Irak dan Vietnam, laga pertama Skuad Garuda digelar pada Senin (15/1/2024).
Baca Juga: Timnas Indonesia 4 Kali Finis Ke-11 di Piala Asia, Raup 8 Poin dan Cetak 10 Gol
Berlanjut pada Jumat (19/1/2024) melawan Irak dan terakhir Jepang, Rabu (24/1/2024).
Sebelum itu, Timnas Indonesia masih akan menjalani satu laga uji coba melawan Iran, digelar pada Selasa (9/1/2024).
Pertandingan digelar di Qatar sekaligus memantapkan persiapan Skuad Garuda untuk Piala Asia 2023.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | BolaSport.com, SuperBall.id |
Komentar