Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Asia 2023 - AFC Beri Keuntungan untuk Vietnam Jelang Bentrok Lawan Timnas Indonesia

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 16 Januari 2024 | 20:16 WIB
Pelatih Timnas Vietnam, Philippe Troussier, memimpin sesi latihan menjelang laga persahabatan FIFA Matchday Oktober 2023.
VFF.ORG.VN
Pelatih Timnas Vietnam, Philippe Troussier, memimpin sesi latihan menjelang laga persahabatan FIFA Matchday Oktober 2023.

SUPERBALL.ID - Timnas Indonesia dan Timnas Vietnam akan saling berhadapan pada pertandingan kedua mereka di Grup D Piala Asia 2023.

Pertandingan kedua tim dijadwalkan berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat (19/1/2024) pukul 21.30 WIB.

Baik Vietnam dan Indonesia sama-sama menelan kekalahan pada pertandingan pertama mereka di babak penyisihan grup.

Vietnam harus mengakui ketangguhan Jepang dengan skor 2-4 di Stadion Al Thumama, Doha, Qatar, Minggu (14/1/2024).

Baca Juga: Ungkit Sejarah Manis Kalahkan Jerman, Shin Tae-yong Pede Timnas Indonesia Bisa Atasi Vietnam dan Jepang

Sehari kemudian, giliran Indonesia yang harus takluk 1-3 dari Irak di Stadion Ahmad bin Ali, Al Rayyan, Qatar.

Oleh karena itu, kedua tim membutuhkan poin penuh pada laga kedua demi menjaga asa lolos ke babak 16 besar.

Kekalahan di laga kedua hampir pasti akan membuat Vietnam atau Indonesia gagal melaju ke fase gugur.

Hanya dua tim teratas dari setiap grup dan empat peringkat ketiga terbaik akan lolos ke 16 besar.

Di atas kertas, Jepang dan Irak menjadi dua tim yang difavoritkan untuk finis di dua posisi teratas Grup D.


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : PSSI.org, sports442.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X