Baca Juga: Piala Asia 2023 Pecahkan Rekor Jumlah Penonton Terbanyak, Lampaui Catatan Dua Dekade Silam
Pedro Delgado merupakan pemain kelahiran Portimao, Portugal dan sempat menimba ilmu di Inter Milan U-17 hingga U-19.
Sosoknya juga pemain jebolan Sporting Club, meski kariernya di Portugal terbilang cukup singkat dimulai 2012 hingga 2018.
Sebelum akhirnya hijrah ke China pada Agustus 2018 bergabung Shandong Taishan dan masih berlanjut hingga saat ini.
Naturalisasi pemain Brasil khususnya sudah lama dilakukan China, kebanyakan bermain di liga domestik tapi performanya buruk.
Baca Juga: Statistik Buktikan VAR Jadi Musuh Terbesar Timnas Vietnam, VFF Siap Ambil Tindakan
Karena itu federasi tak lagi memprioritaskan mereka yang sudah dinaturalisasi sebelumnya dan memilih menaturalisasi pemain baru.
"Menjelang kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Maret 2024 mendatang, tim Tiongkok bersiap melakukan naturalisasi 2 pemain lagi.
"Yang pertama adalah Fernandinho, pemain Brasil berusia 30 tahun yang bisa bermain sebagai bek sayap dan bek tengah.
"Kemudian Pedro Delgado, pemain Portugal berusia 26 tahun yang berposisi sebagai gelandang serang. Ini dianggap pemain berkualitas.
Editor | : | Eko Isdiyanto |
Sumber | : | SuperBall.id, Thethao247.vn |
Komentar